NUSANTARANEWS.CO – Menunjukkan solidaritas dan kepedulian sesama umat muslim pada aksi unjuk rasa hari ini, Jum’at (4/11/16), pengurus Masjid Anni’mah Kebon Kacang, Tanah Abang, turut menyumbang sejumlah logistik bagi para demonstran.
Salah satu pengurus Masjid Anni’mah, Pak Iis, mengungkapkan bahwa pihaknya telah menyalurkan 800 dus air mineral.
“Total ada 800 dus, baik itu botol maupun air mineral gelas,” ungkapnya kepada Nusantaranews di Kawasan Perlintasan Gedung Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Jakarta, Jum’at (4/11).
Selain itu, lanjut Pak Iis, ada juga sumbangan makanan ringan berupa roti. “Dapat sumbangan dari jamaah 100 buah,” ujarnya.
Saat ditanya pendanaannya dari organisasi ataupun partai tertentu, Pak Iis pun menampiknya dengan tegas. “Tidak ada dari partai manapun, ini murni dari kas masjid dan sumbangan para warga,” katanya.
Pak Iis pun menambahkan, jamaahnya ada yang ikut berdemo. “Ada sekitar 50 orang, kemudian bergabung dengan jamaah dari masjid Al Makmur,” ungkapnya lagi. (Deni)