MancanegaraTerbaru

Tahun 2018, Anggaran Pertahanan Rusia 2,8 Persen dari PDB

NUSANTARANEWS.CO, Balashikha – Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu mengungkapkan Rusia akan menyediakan dana sebesar 46 miliar dolar untuk keperluan belanja pertahanan pada tahun 2018 mendatang. “2,8% dari PDB atau 46 miliar dolar,” katanya dilansir TASS, Sabtu (23/12/2017).

Sebagai perbandingan, anggaran Pentagon lebih besar lagi yakni 700 miliar dolar AS. Sementara Inggris akan mengeluarkan sekitar 60 miliar dolar, Prancis dan Jerman masing-masing sebesar 40 miliar dolar. Shoigu tak menanggapi lebih jauh tentang fakta anggaran AS, Inggris, Jerman dan Prancis tersebut.

Yang pasti, kata dia, tentara Rusia saat ini sudah lebih modern, tangkas, kompak dan selalu siap berperang. Tampaknya, Rusia agak tak suka dengan anggaran besar yang direncanakan keempat negara tersebut karena bagaimana pun AS, Inggris, Jerman dan Prancis adalah anggota NATO di mana pasukannya di perbatasan selalu berseteru dengan tentara Rusia.

“Kami tidak pernah gentar dan tak pernah ingin bersitegang dengan siapapun. Pada saat bersamaan, kami tidak menyarankan siapapun untuk menguji kekuatan dna kemampuan defensif kami,” katanya.

Baca Juga:  Kekuatan dan Potensi BRICS dalam Peta Politik Global Mutakhir

Shoigu memaparkan, pada tahun 2018 mendatang Rusia akan mengalokasikan anggaran sebesar 60% untuk meningkatkan peralatan tempur modern.

Menurut Shoigu, Kemhan Rusia berencana meningkatkan perangkat tempur modern sekitar 82% pada kekuatan nuklir strategis, 46% peralatan perang angkatan darat, dan 74% untuk angkatan udara dan 55% untuk angkatan laut. “Tiga pesawat modern mulai beroperasi dengan kekuatan nuklir strategis berbasis udara,” katanya. (red)

Editor: Eriec Dieda

Related Posts

1 of 36