Kesehatan

Sederet Fakta Tentang Manfaat Mengkonsumsi Yoghurt

NUSANTARANEWS.CO – Mengkonsusmsi yoghurt adalah salah satu jenis makanan yang tidak hanya sehat tetapi juga memiliki rasa yang enak karenanya yoghurt bahkan menjadi tren makanan. Di Perancis, yoghurt menjadi makanan yang sangat trendi di kalangan wanita yang tengah menjalani program diet. Hingga saat ini yoghurt telah banyak tersedia di supermarket dengan berbagai varian rasa, varian yang dibedakan berdasarkan kualitas dan lain sebagainya.

Yoghurt sangat digemari karena mudah dibawa kemana-mana, bisa dimskan dimana saja dan tentunya memeiliki rasa khas yang “meleleh ketika di makan”. Yoghurt dapat memperlezat berbagai jenis makanan, seperti menambahkannya pada sandwich, salad, sereal pagi, mencampurnya dengan berbagai jenis buah maupun dimakan langsung.

Yoghurt sangat baik dikonsumsi karena banyak kandungan yang mampu menunjang kesehatan. Makanan ini mengandung bakteri yang ramah terhadap usus dan menjaga usus tetap sehat, serta mampu menurunkan risiko kanker usus besar. Yoghurt juga kaya kalsium yang mampu memberikan manfaat bagi kesehatan usus besar.

Baca Juga:  Hari Polio Sedunia, Cagub Luluk Ajak Gerakan Pencegahan Polio

Telah dirangkum beberapa hal yang membuat yoghurt menjadi salah satu makanan yang tergolong sebagai makanan penunjang kesehatan yang baik.

Dalam setiao 8 0ns ypgurt diketahui memnyediakan 450 miligram kalsium karenanya yoghurt juga sangat bagus untuk kesehatan tulang seperti memperuat gigi dan mencegah osteoporosis.

Mengkonsumsi dua cup yoghurt secara teratur juga dikaitkan dengan sstem kekebalan tubuh yang baik. Bagi wanita yoghurt juga disebut-sebut dapat membantu menurunkan infeksi jamur di Miss V.

Bukan hanya baik dikonsumsi oleh orang dewasa, yoghurt juga baik untuk anak-anak karena makanan tersebut merupakan sumber protein, lemak, karbohidrat dan mineral yang seimbang. Yoghur sangat baik untuk memperbaiki pola makanan bergula tinggi dan berlemak bagi anak-anak.

Sebagai makanan yang rendah dan kalori, yoghurt memang benar-benar makanan yang baik bagi anda yang tengah menjalani program penurunan berat badan. Menurut seorang pelatih dalam program diet, 3 cup yoghurt setiap hari yang diimbangi dengan makan dan olehraga yang teratur dapat menurunkan 500gr sehari dengan berkurangnya sebagian besar lemak di daerah perut.

Baca Juga:  Hari Kesehatan Mental Sedunia, Khofifah Ajak Masyarakat Peduli Terhadap Sesama

Dalam hal treatment kecantikan yoghurt juga tidak hanya dijadikan konsumsi diet, beberapa tren kecantikan belakangan juga menggunakan yoghurt sebagai masker kulit yang kaya akan nutrisi dan vitamin yang baik bagi kulit yang membuat kulit tampak segar, bersih dan bersinar.

Penulis: Riskiana
Editor: Eriec Dieda
Sumber: Med INDIA

Related Posts

No Content Available