NUSANTARANEWS.CO, Madiun – Bertempat di Aula Makorem 081/DSJ Jl. Pahlawan No. 50, Kota Madiun dilaksanakan Rapat Koordinasi Sergap (Serapan Gabah Petani) di Wilayah Korem 081/DSJ Tahun 2017.
Pada kesempatan tersebut Dirjen PSP Kementan RI Sumarjono Gatot Irianto menyampaikan bahwa agar Dandim Wilayah mampu mengerahkan komponen yang ada dalam pelaksanaan panen raya dan sergap, maka kedepannya perlu ditingkatkan. Setelah dari sawah ke rumah-rumah, ke tengkulak baru ke Penggilingan Padi dan Harapan saya kepada dinas pertanian dan Bulog agar bekerja sama yang baik.
Disamping itu Dirjen PSP juga mengatakan agar pertuga pertanian untuk mendata sesuai dengan kenyataan ada di lapangan, jangan sampai data yang ada tidak sesuai dengan kenyataan dilapangan. “Terutama Tanaman jagung yang saat ini sedang di tanam oleh petani, namun datanya tidak dilaporkan ke Pusat,” kata Gatot, Jumat (29/9/2017).
Sementara itu, Pangdam V/Brawijaya Mayor Jenderal TNI Kustanto Widiatmoko dalam pengarahannya mengajak semua komponen yang hadir dalam rakor untuk saling kerjasama agar swasembada pangan di wilayah Korem 081/DSJ khususnya dan Jawa Timur umumnya dapat tercapai.
Dalam rakor tersebut dihadiri Pangdam V/Brw Mayor Jenderal TNI Kustanto Widiatmoko, Dirjen PSP (Prasarana dan Sarana Pertanian) Kementan RI Sumarjono Gatot Irianto, Ka Divre Bulog Jatim Witono, Danrem 081/DSJ Kolonel Inf R. Sidharta Wisnu Graha, para asisten Kodam V/Brawijaya, Para Dandim jajaran Korem 081. DSJ serta para pejabat Dinas Pertanian dan Bulog wilayah Korem 081/DSJ. (Rantelino)
Editor: Romandhon