Lintas NusaTraveling

Puncak Gunung Sepikul Suguhkan Spot Negeri di Atas Awan

Puncak Gunung Sepikul suguhkan spot negeri di atas awan.
Puncak Gunung Sepikul suguhkan spot negeri di atas awan.

NUSANTARANEWS.CO, Trenggalek – Puncak Gunung Sepikul suguhkan spot negeri di atas awan. Saat berkunjung ke Kota Trenggalek, tak ada salahnya untuk menyempatkan diri mampir ke salah satu destinasai wisata alam Gunung Sepikul. Berada di Desa Watuagung, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, puncak Gunung Sepikul ini menyuguhkan sebuah pemandangan negeri atas awan yang eksotis.

Warga sekitar Gunung Sepikul kerap menyebut destinasi wisata alam ini dengan sebutan Negeri di Atas Awan. Hal ini dikarenakan letaknya berada puncak ketinggian menghadirkan suasana berbeda yang tak dapat kita jumpai di dataran rendah.

Spot indah di Gunung Sepikul ini sangat cocok bagi para traveler yang hobi jalan-jalan di bentangan alam yang luas. Sekalipun tak sefenomenal dengan Gunung Rinjani ataupun Gunung Ijen, namun panorama yang ditawarkan dari pucak Gunung Sepikul juga tak kalah menarik untuk dikunjungi.

Waktu yang tepat mendaki Gunung Sepikul adalah sekitar pukul 05.00 atau pada sore hari pukul 16.00. Jadi kita bisa menikmati matahari terbit atau matahari tenggelam dari puncak gunung.

Baca Juga:  Wabup Nunukan Buka Workshop Peningkatan Implementasi Reformasi Birokrasi dan Sistem Akuntabilitasi Instansi Pemerintah

Selain itu masih ada pemandangan barisan Gunung Gajah Mungkur yang gagah di sebelah selatan. Juga pemandangan bukit-bukit di Gunung Kidul berada diseberangnya.

Memandangi jejeran perbukitan dari timur ke barat yang asri benar-benar menyegarkan perasaan yang penat. Belum lagi dengan pemandangan persawahan hijau yang membentang bak permadani di kaki bukit.

Di sore hari, suasana alam sekitar langsung berubah menghadirkan panorama keindahan siluet-siluet dari cahaya sunset yang sukar dikukiskan dengan kata-kata.

Tak hanya itu, Gunung Sepikul juga memiliki tebing-tebing besar yang menjulang tinggi. Keberadaan tebing-tebing ini semakin menambah keelokan destinasi wisata alam yang satu ini.

Di tebing-tebing indahnya tersebut, pengunjung bisa melakukan kegiatan panjat tebing yang bisa memacu andrenalin Anda. Dengan demikian, selain berlibur sambil penikmati panorama disekitar Gunung Sepikul, melalui tempat ini pula kita juga bisa menjajal olahraga ekstrim panjat tebing tentunya.

Nah, bagaimana traveler, tertarik? Bagi yang belum memiliki pengalaman mendaki, Gunung sepikul adalah pilihan yang tepat. Tidak perlu melakukan persiapan fisik yang berlebihan – karena jarak tempuhnya hingga ke puncak tidak sampai setengah jam.

Baca Juga:  Pemkab Nunukan dan Unhas Makassar Tandatangani MoU

Meski begitu, rute jalan menuju puncak cukup menanjak. Jalannya pun berpasir dan berba-batu, dan sedikit licin. Dan jangan khawatir ke sasar, karena warga telah memasang penunjuk jalan dan juga saung untuk istirahat di tengah perjalanan.

Untuk akses menuju kawasan ini juga tidaklah sulit layaknya kita hendak mendaki Gunung Ijen ataupun Gunung Rinjani di Lombok. Karena akses jalan menuju lokasi puncak Gunung Pikul terbilang cukup mudah. (Ad/Alya)

Related Posts

1 of 3,050