PolitikTerbaru

PPP Deklarasikan Dukungan Kepada Saifullah Yusuf di Pilgub Jatim

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Djan Faridz menyeru kepada seluruh kader partai berlambang Ka’bah untuk tetap solid, terutama dalam menghadapi Pilkada Serentak 2018 dan Pilpres 2019 mendatang.

PPP kubu Djan Faridz ini diketahui melakukan konsolidasi internal di PPP di Gedung Priamanaya, Jalan Talang, Jakarta Pusat, Rabu (20/12/2017)., sekaligus mendeklarasikan dukungan tiga calon gubernur untuk Pilkada serentak 2018 yaitu Jawa Tengah, Jawa Timur dan Riau.

Di Jawa Tengah, PPP Djan Faridz bersepakat mendukung cagub yang diusung Partai Gerindra, Sudirman Said. Untuk cagub Riau, kubu PPP yang berseberangan dengan PPP kubu Romahurmuziy ini mendukung Muhammad Haris.

“Saya ingin PPP solid menghadapi Pilkada 2018 dan Pilpres 2019,” kata Djaz.

Rapimnas PPP kubu Djan Faridz ini dihadiri Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dari 32 provinsi.

Di tempat sama, ketua penyelenggaran Rapimnas III PPP Yunus Razak mengatakan partainya juga mendeklarasikan dukungan kepada cagub lain selain Sudirman Said dan Muhammad Haris. Nama yang dimaksud tak lain adalah cagub Jawa Timur, Saifullah Yusuf.

Baca Juga:  Ahli Waris Tanah RSPON Kirim Surat Terbuka ke AHY 

“Komite penyelenggaraan Rapimnas, pada hari ini akan melakukan penandatanganan dukungan terhadap calon gubernur Jawa Timur,” tandasnya.

Reporter: Syaefuddin Al Ayubbi
Editor: Eriec Dieda

Related Posts

1 of 27