Politik

Maju Jateng 1, Sudirman Said: Saya Tak Cari Pekerjaan

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Dalam bursa penjaringan pemimpin di Provinsi Jawa Tengah (Jateng), tampaknya sosok mantan Manteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Sudirman Said terus mencari standing position-nya. Meski demikian, dirinya mengaku tak mau ambil pusing soal posisi dalam perebutan Jeteng 1 di Pilgub 2018 mendatang.

Bagi Sudirman Said, menjabat di posisi gubernur ataupun hanya sebagai wakil gubernur tak jadi soal. Pasalnya ia mengaku tidak tengah mencari pekerjaan, sehingga mau diposisikan seperti apa saja dirinya tak masalah. Sebaliknya, kata dia hal terpenting adalah bagaimana bisa berkontribusi terhadap masyarakat.

“Saya sedang tidak mencari pekerjaan, jadi tidak penting saya dalam posisi apa,” ungkap dia dalam keterangan tertulis media, (7/10/2017).

Mengenai persiapannya di Pilgub Jateng 2018, Sudirman Said mengaku sudah melakukan berbagai sosialisasi ke masyarakat. Bahkan sosialisasi tersebut, kata dia, sudah dilakukan di 22 kapubaten dan kota se-Jawa Tengah.

Terkait niatnya yang hendak maju di Jateng 1, Sudirman Said menilai bahwa banyak para ulama dan tokoh-tokoh media mengaku antusias.

Baca Juga:  DPW Aneuk Muda Mualem Aceh Selatan Deklarasi Pasangan Idaman

“Dari berbagai pertemuan dengan berbagai lapisan masyarakat seperti tokoh politik, ulama, akademisi, dan tokoh-tokoh media, kesan yang saya tangkap adalah mereka antusias serta membutuhkan pembaruan,” kata dia, dikutip Antara.

Pewarta/Editor: Romandhon

Related Posts

1 of 8