NUSANTARANEWS.CO, Kulon Progo – Bertepatan dengan Hari Ibu, Sapto Ongko selaku koordinator Relawan Lintas 08 Kulon Progo menggelar kegiatan bakti sosial dan sosialisasi di wilayah Kapanewon Temon, Kulon Progo pada hari Jum’at, 22 Desember 2023.
Relawan Lintas 08, memulai kegiatan dengan mengajak seluruh hadirin, terutama para ibu-ibu yang merupakan Pahlawan Keluarga untuk berdoa bersama.
Acara kemudian dilanjutkan dengan penyampaian program-program pasangan Capres Cawapres nomor urut 02 – terutama yang dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat di Kapanewon Temon.
Sapto Ongko, sebagai koordinator Relawan Lintas 08, disamping menyampaikan program-program pasangan Capres Cawapres nomor urut 02, dalam kesempatan itu juga mengenalkan sosok Siti Hediati Soeharto atau yang lebih dikenal dengan mbak Titik Soeharto beserta program-prgramnya untuk masyarakat Yogyakarta jika nanti duduk sebagai anggota DPR RI.
Kepada awak media, Sapto Ongko mengungkapkan mengenai kegiatan “Lambung Rujak” yang dikemas dalam kegiatan sosial di Kapanewon Temon, Kulon Progo ini.
“Lambung Rujak adalah akronim dari menyelami, menghubungi, mempengaruhi, serta mengajak,” jelas Sapto.
Menurut Sapto, kegiatan ini cukup efektif untuk merangkul masyarakat di Kapanewon Temon, Kulon Progo. “Warga sangat senang dengan kegiatan pertemuan tatap muka ini, karena mereka bisa langsung menyampaikan aspirasi dan keluhannya selama ini,” pungkas Sapto.
Kegiatan Lambung Rujak dilaksanakan oleh Relawan Lintas 08 berkolaborasi dengan Relawan Anak Bangsa (RAB), dan Relawan Nakula Sadewa selama kurang lebih 2 jam dalam suasana akrab, penuh canda tawa, serta rasa kekeluargaan.
Tim relawan tak lupa pula membagikan kalender Tahun 2024 sebagai cindera mata yang diterima dengan gembira. (Red)