Mancanegara

Iran Gelar Latihan Militer Respon Cepat Kelima Dalam Satu Bulan ini

Iran gelar latihan militer respon cepat kelima dalam satu bulan ini.
Iran gelar latihan militer respon cepat kelima dalam satu bulan ini/Foto: Pars Today.

NUSANTARANEWS.CO, Teheran – Iran gelar latihan militer respon cepat kelima dalam satu bulan ini. Latihan tersebut digelar hanya beberapa jam setelah Amerika Serikat (AS) menerbangkan pembom B-52 ke wilayah regional Timur Tengah. Show of force Iran ini juga dilakukan menjelang presiden baru AS, Joe Biden bersiap memasuki Gedung Putih.

Seperti diketahui, sejak awal tahun baru ini, Iran telah menggelar empat latihan militer di perairannya. Sementara Washington, pada jam-jam terakhir kepresidenan Donald Trump kembali memprovokasi Iran dengan memutuskan untuk mempertahankan CSG Nimitz di kawasan serta mengerahkan pembom B-52 di atas Teluk Arab pada hari Minggu.

Dilaporkan Tasnim News, Angkatan Darat Iran kembali akan menggelar latihan perang di sepanjang Pantai Makran, Teluk Oman pada hari Selasa. Dalam latihan latihan kali ini, Angkatan Darat Iran akan mensimulasikan latihan penyerangan atau offense drill di sepanjang pantai di tenggara negeri mullah tersebut.

Baca Juga:  Dewan Kerja Sama Teluk Dukung Penuh Kedaulatan Maroko atas Sahara

Komandan Angkatan Darat Iran, Brigadir Jenderal Kiumars Heidari mengatakan bahwa, “latihan perang dengan sandi Eqtedar-99, akan melibatkan Angkatan Udara dan Divisi Lintas Udara Angkatan Darat, pasukan khusus, dan brigade reaksi cepat, katanya.

Heidari juga mengungkapkan bahwa kombinasi taktik militer yang kreatif akan dipraktikkan dalam “latihan penyerangan” tersebut sebagai respon cepat dan tegas terhadap ancaman dan serangan besar-besaran di pantai musuh.

Pada hari Sabtu, di sela-sela latihan skala besar yang dilakukan Pasukan Dirgantara IRGC di Gurun Tengah Iran, Kepala Staf Angkatan Bersenjata Iran Mayor Jenderal Mohammad Hossein Baqeri mengatakan bahwa latihan semacam itu menunjukkan kesiapan Angkatan Bersenjata Iran dalam semua arena.(AS)

Related Posts

1 of 3,049
  • slot raffi ahmad
  • slot gacor 4d
  • sbobet88
  • robopragma
  • slot gacor malam ini
  • slot thailand