Politik

Gerindra Dukung Budi Gunawan Jadi Kapolri

Komjen Budi Gunawan/NET
Komjen Budi Gunawan/NET

NUSANTARANEWS.CO – Gerindra Dukung Budi Gunawan Jadi Kapolri. Ada tiga nama yang akan diajukan sebagai calon Kapolri penganti Badrodin Haiti yang memasuki usia pensiun Juli mendatang yaitu Komjen Budi Gunawan yang saat ini menjabat sebagai Wakapolri, Komjen Budi Waseso yang menjabat sebagai Kepala BNN serta Komjen Dwi Priyatno yang menjabat sebagai Irwasum tetapi sebentar lagi akan pensiun juga. Artinya, dukungan parlemen terhadap nama pertama dapat dibilang sudah mayoritas karena sebelumnya, PDI Perjuangan, PKS, Hanura dan PKB juga telah satu suara.

(Baca: Dukungan Kepada BG Kembali Muncul).

“Dari nama tersebut, yang paling punya kemampuan adalah Budi Gunawan dan ini dibuktikan bersama kinerja beliau dalam membantu kerja-kerja Kapolri Badrodin. Haiti,” ujar Wakil ketua umum DPP Gerindra Arief Poyuono dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Selasa (7/6/2016).

Nama Komjen Budi Gunawan telah mengikuti proses fit and propertest di DPR dan telah disetujui. “Namun, karena ada mantan-mantan tokoh dan Petinggi Polri yang dekat dengan SBY yang tidak happy jika Budi Gunawan menjabat sebagai Kapolri, maka mengunakan KPK sebagai cara untuk mengagalkan Budi Gunawan sebagai Kapolri,” terang Arief.

Baca Juga:  Marthin Billa Minta Masyarakat Kaltara Tetap Jaga Kedamaian di Pilkada

Ada hal yang publik mungkin tidak tahu bahwa Pak Budi Gunawan itu juga ikut peyelesaian soal manajemen JICT dan Serikat Pekerja JICT sehingga bisa membuat Serikat Pekerja JICT sangat adil dan kebapakan dalam mendengar keluhan kaum Buruh. Hasilnya, buruh JICT mengagalkan mogok kerjanya.

“Dari hal tersebut di atas, saya sarankan agar Pak Joko Widodo segera mengusulkan Budi Gunawan sebagai Kapolri saja karena tinggal melanjutkan program-program pak Badrodin Haiti dan langkah langkah yang diambil Pak Budi Gunawan dalam ikut meyelesaikan perburuhan juga patut diapresiasi. Saya rasa agar program pembangunan yang berdasarkan Nawa Cita membutuhkan Sosok Kapolri seperti Budi Gunawan,” jelas Arief.

Komjen Budi Gunawan adalah pilihan satu-satunya untuk meneruskan tugas-tugas Badrodin di tubuh Polri. “Dan saya harap Presiden Joko Widodo jangan lagi dipengaruhi oknum oknum yang tidak suka Budi Gunwan menjabat sebagai Kapolri,” pungkasnya. (Er/Ed)

Related Posts

1 of 3,064