Berita UtamaEkonomiGaya HidupKreativitasRubrikaTerbaru

Titiek Soeharto Hadiri HUT Harpi Melati Ke-42 di Gedung Sekarsuli Sleman Yogyakarta

Titik Soeharto Hadiri HUT Harpi Melati di Gedung Sekarsuli Sleman Yogyakarta
Titiek Soeharto hadiri HUT Harpi Melati di Gedung Sekarsuli Sleman Yogyakarta, Selasa, 19 Desember 2023.

NUSANTARANEWS.CO, Sleman – Titiek Soeharto hadiri Hut Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia (Harpi) Melati ke-42 di Gedung Sekarsuli, Sleman, Yogyakarta pada hari Selasa, 19 Desember 2023. Hut Harpi ke 42 ini adalah dalam rangka Menyambut Hari Ibu ke-95, Natal & Tahun Baru 2024 dengan mengusung tema: Harpi Melati Berdaya, Berkarya & Berbudaya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh pengurus Harpi Melati DPD DIY dan DPC Kabupaten/kota.

Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia (Harpi) Melati DIY adalah organisasi profesi yang fokus pada prosesi pernikahan adat Jawa demi menjaga tradisi sakral dan nilai-nilai budaya luhur yang terkandung di dalamnya khususnya pada masyarakat Jawa.

Sejauh ini, Harpi Melati berupaya melestarikan dan mengembangkan tradisi ini agar terus berlanjut hingga ke anak cucu dan tidak hilang ditelan zaman.

Ketua Harpi Melati ibu Hj. Liestiyani Sintawati SH mengungkapkan bahwa make up Artis (MUA) saat ini memang sedang trend. Banyak pengantin yang kemudian ingin dirias oleh MUA. “Disinilah peran Harpi untuk mengedukasi masyarakat tentang Tata Rias Pengantin Jawa khususnya Yogyakarta,” ujar salah satu penulis buku 7 Tata Rias Pengantin (TRP) Gaya Yogyakarta Beserta Filosofinya.

Baca Juga:  Viral!!! Wartawan Geruduk SMAN 01 Tulungagung Ketua AWASI Angkat Bicara

Pada Hut Harpi Melati ke 42 tersebut, Titiek Soeharto  mengungkapkan bahwa betapa pentingnya seni rias sebagai bagian dari industri kreatif yang sekaligus dapat memelihara kearifan lokal, khususnya masyarakat Yogyakarta.

“Seni rias adalah salah satu peluang usaha jasa dalam industri kreatif untuk menjalankan ekonomi keluarga, karena seni tata rias kini makin maju seiring dengan berkembangnya industri hiburan dan pertunjukan,” kata Titiek dengan semangat.

Caleg DPR RI dari Dapil DIY ini juga mengatakan bahwa pemerintah wajib memberikan perhatian dan ruang kepada DPD Harpi Melati DIY agar dapat bertahan dan terus berkembang mengikuti perkembangan zaman. (Red)

Related Posts

1 of 24