Lintas NusaPeristiwaTerbaru

Ibu Temani Anak Tes SKB CPNS Kemenag, Rela Duduk Sampai di Keheningan Malam

Ibu Temani Anak Tes SKB CPNS Kemenag, Rela Duduk Sampai di Keheningan Malam
Ibu temani anak tes SKB CPNS Kemenag, rela duduk sampai di keheningan malam.

NUSANTARANEWS.CO, Banda Aceh – Sebuah momen mengharukan terjadi pada malam kedua seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama tahun 2021 di MIN Model Banda Aceh, Senin (6/12) malam.

Dalam photo ini, seorang wanita paruh baya tampak setia menemani sang putrinya yang akan mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS Kemenag Aceh. Tes SKB berlangsung di Kompleks MIN 6 Banda Aceh yang terletak di Jalan Syiah Kuala Jambo Tape Kecamatan Kuta Alam Banda Aceh.

Photo tersebut ibu separuh baya dan putrinya itu tampak duduk di teras/loby MIN Model Banda Aceh, sambil menunggu jadwal pengujian sang anak.

Ibu yang mengenakan jilbab berwarna biru dan baju senada dengan warna jilbabnya itu tampak melepas sandalnya. Tampak pula seorang security yang berbincang-bincang dengannya.

Seperti diberitakan sebelumnya, pelaksanaan tes SKB CPNS Kementerian Agama Banda Aceh yang berdomisili di Zona Banda Aceh mengikuti tes di MIN Model Banda Aceh. Kemenag Banda Aceh dalam hal ini sebagai verifikator peserta untuk ikut tes, seperti dijelaskan oleh Ketua Panitia Dr Aida Rina Elisiva BAcc MM pada media ini.

Baca Juga:  Eropa Berharap Menjadi "Gudang Senjata Perang" untuk Menyelamatkan Ekonominya

“Kita Kemenag Banda Aceh hanya menyediakan tempat dan pengawas ruangan, sebelum peserta masuk ruang ujian kita verifikasi dulu pesertanya,” ujar Bu Rina di hari pertama. (Suheri/MG)

Related Posts

1 of 3,050