Doa untuk Wilayah Terdampak Gempa

Khizib dan Ketenangan Hati. (Ilustrasi: perempuan berdoa/istimewa)

Khizib dan Ketenangan Hati. (Ilustrasi: perempuan berdoa/istimewa)

Perempuan berdoa, pasrah kepada Ilahi. (FOTO: Istimewa)
Perempuan berdoa, pasrah kepada Ilahi. (FOTO: Istimewa)

Puisi M Ivan Aulia Rokhman

 

Doa untuk Wilayah Terdampak Gempa

 

Ya Allah

Selama ini wilayah telah mengguncang getaran

Gempa bumi melanda wilayah tanah air

Menewaskan warga sampai meneteskan dunia

Siapa pun yang dikaruniai akan mempersatukan umat kita

 

Ya Allah

Tunjukkan jalan yang lurus

Seolah-olah berdzikir dalam lindungan Allah dan masuk surga bersama baginda nabi

Bagaimana lagi takdir telah mendekatkan kiamat

Tunjukkan jalan kebaikanmu, kita yakin selalu menoreh kemuliaan

Menerangkan cahaya pada jasadmu

Allah melimpahkan pahala kita, ibadah kita, mengores perjuangan kita

Dijadikan amal serta khusnul khotimah

Selamat nyawa di bumi ini

 

Surabaya, 2018

 

Berdzikir Padamu

 

Allah mempercayaimu

Segala terang menerbitkan pagi indah

Mengenangi orang yang dicintai

Bukan untuk menggodai

Berdzikir padamu sepanjang hayat

 

Hanya allah telah memuliakan padamu

Mengelabui siang dan malan

Ampunilah dosa yang telah dilampuimu

Taubatlah dalam ampunanmu

Berdzikir padamu akan dinantikan

Sepanjang kalbu, ku bersujud setiap hari

 

Surabaya, 2018

 

Merenungi Musibah

 

Musim ke musim menemani bulan dan tahun

Tidak terhenti dengan bencana alam

Tergoyah diterjang bencana sosial

Bayangkan, jika menoreh darimu

 

Seakan-akan pasti tertunduk pada Allah

Tidak peduli, lingkungan akan menimpamu

Seandainya hanya bisa menikmati sesuatu

Sebelum membayangi renungan

Musibah tak bisa sakit, hanya terjadi setiap waktu

 

Surabaya, 2018

 

Trauma Pasca Gempa

 

Memori ketakutan tidak lepas dari ingatan kemarin

Hanya merenungi otak lalu melihat bencana gempa

Trauma, semacam gejala tak biasa

Mengindap kesakitan

Hingga mengelitik menit kehilangan

Siapa pun yang mengundang reaksi dalam pikiran

Setidaknya memanjatkan doa untuk semua

Trauma akan hilang dengan pembimbingan agar sehat raga kembali

 

Surabaya, 2018

 

M Ivan Aulia Rokhman, Mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Dr Soetomo Surabaya. Lahir di Jember, 21 April 1996. Karyanya dimuat di koran lokal dan Nasional. Beberapa puisinya juga dimuat dalam antologi Bukan Kita (2017), Esensi (2018), Februari (2018). Bergiat di FLP Surabaya, dan UKKI Unitomo. Seorang Penulis ditengah Berkebutuhan Khusus.

__________________________________

Bagi rekan-rekan penulis yang ingin berkontribusi (berdonasi*) karya baik berupa puisi, cerpen, esai, resensi buku/film, maupun catatan kebudayaan serta profil komunitas dapat dikirim langsung ke email: redaksi@nusantaranews.co atau selendang14@gmail.com

Exit mobile version