Tolak Penimbunan B3, Warga Lakardowo Wadul Ke Gubernur Jatim

Tolak Penimbunan B3, Warga Lakardowo Wadul Ke Gubernur Jatim. Foto Tri Wahyudi

Tolak Penimbunan B3, Warga Lakardowo Wadul Ke Gubernur Jatim. Foto Tri Wahyudi

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Warga Lakardowo Mojokerto yang tergabung dalam Penduduk Lakardowo Bangkit (Pendowo Bangkit) melakukan aksi di kantor Gubernur Jatim, Rabu (26/4/2017).

Dalam aksinya mereka mendesak Gubernur Jatim Soekarwo menutup pengoperasian PT PRIA (Putera Restu Ibu Abadi) karena telah melakukan penimbunan limbah B3.

“Pabrik tersebut menimbun dan memproduksi limbah B3 sehingga mengakibatkan turunnya kualitas air tanah di Lakardowo,” ungkap koordinator aksi, Nurasim.

Nurasim mengatakan akibat adanya penimbunan limbah B3 tersebut, mengganggu kesehatan warga di Lakardowo.

“Ada beberapa warga terkena penyakit misalnya Dermatitis dan Ispa yang rata-rata diderita oleh penduduk di dusun Kedung Palang, Dusun Sambi Gempol, Dusun Lakardowo, Dusun Selang Dan Dusun Sumber Wuluh,” jelasnya

Tak hanya itu, kata Nurasim, gara-gara air tanah rusak warga harus mengeluarkan tambahan biaya hidup sebesar Rp 80 ribu untuk mendapatkan air bersih.

“Kami minta Gubernur menurunkan tim untuk melakukan pemetaan terhadap zona-zona yang rentan adanya pencemaran tanah,”pungkasnya. (Three)

Editor: Achmad Sulaiman

Exit mobile version