Kejar Swasembada Jagung, Pemerintah Gelontor Ribuan Bibit Jagung dan Pupuk

Kepala Dinas Perkebunan Jatim, Samsul Arifin. Foto Tri Wahyudi/Nusantaranews

Kepala Dinas Perkebunan Jatim, Samsul Arifin. Foto Tri Wahyudi/Nusantaranews

NUSANTARANEWS.CO – Untuk mendukung program swasembada jagung di Indonesia, pemerintah menggelontorkan bibit jagung dan pupuk di Jawa Timur (Jatim).

Kepala Dinas Perkebunan Jatim, Samsul Arifin mengatakan bantuan akan datang bertahap selama tahun 2017 ini.

“Besok akan ada rapatnya untuk jatah Jatim kebagian berapa benih jagung dan pupuknya. masih dihitung oleh pemerintah pusat,” ungkapnya di Surabaya, Selasa (17/1/2017).

Samsul mengatakan untuk mendukung program tersebut, pemerintah pusat meminta Pemprov untuk menyediakan lahan untuk jagung tersebut.

“Kami sudah siapkan 50 ribu hektar lahan yang siap akan ditanami jagung. Lahan tersebut tersebar dibeberapa daerah di Jatim,” lanjutnya.

Dikatakan oleh Samsul, alasan pemerintah untuk mengembangkan produksi jagung, hal ini disebabkan untuk penggarapannya mudah dan harga pasaran cukup menjanjikan.

“Oleh karena itu pemerintah berusaha mencapai swasembada jagung,” pungkasnya. (Three)

Exit mobile version