NUSANTARANEWS.CO, Nunukan – Jelang purna tugas, Satgas Pamtas Yonif 623/BWU bangun rumah ibadah. Selama melaksanakan tugas pengamanan perbatasan RI-Malaysia, ada dua pos jajaran SSK II Satgas Pamtas Yonif 623/BWU yang berada di Kecamatan Simanggaris, Kabupaten Nunukan yang membangun mushola. Pos tersebut adalah Pos Sei Ular dan Pos Simanggaris Lama.
Dalam rilisnya di Nunukan, Kamis (24/12) Dansatgas Pamtas Yonif 623/BWU Letkol Inf Yordania mengatakan bahwa pos yang membangun mushola di sekitar pos adalah pos Sei Ular dan Pos Simanggaris Lama guna kepentingan ibadah personel pos.
“Sebagai Dansatgas Pamtas Yonif 623/BWU saya selalu menekankan agar prajurit selalu beribadah sesuai dengan keyakinannya masing-masing agar selama melaksanakan tugas selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa,” ujar Dansatgas.
“Untuk pembangunan mushola yang ada di pos Sei Ular dan pos Simanggaris Lama merupakan inisiatif dari Danposnya masing-masing yang melihat di dalam pos tidak terdapat mushola yang layak untuk melaksanakan sholat berjamaah,” katanya menambahkan.
Danpos Sei Ular Lettu Inf Kyai Roja mengatakan bahwa pembangunan mushola pos Sei Ular merupakan swadaya anggota pos dan bantuan tenaga dan bahan dari warga sekitar pos.
“Pembangunan mushola ini merupakan swadaya anggota pos yang dibantu oleh masyarakat sekitar,” imbuhnya.
“Mendekati purna tugas, kami berusaha menuntaskan pembangunan mushola di pos Sei Ular sehingga kedepannya kami berharap dapat dimanfaatkan oleh Satgas pengganti untuk melaksanakan sholat berjamaah dan melaksanakan kegiatan ibadah lainnya di mushola tersebut,” katanya.
Ditempat terpisah Danpos Simanggaris Lama Sertu Yudha Wastu mengatakan bahwa mushola pos Simanggaris Lama dibangun agar anggota pos dapat melaksanakan sholat berjamaah di dekat pos.
“Jarak pos Simanggaris Lama ke masjid terdekat cukup jauh dan kalau musim hujan, jalan menuju masjid menjadi berlumpur sehingga anggota pos dan warga sekitar dapat bersama-sama melaksanakan sholat berjamaah di mushola pos Simanggaris Lama,” pungkasnya. (ES)