Demokrat Target Menang Pileg di Surabaya, Harga Mati Menangkan Pasangan Maju di Pilwali

Demokrat target menang pileg di Surabaya, harga mati menangkan pasangan MAJU di pilwali.
Demokrat target menang pileg di Surabaya, harga mati menangkan pasangan MAJU di pilwali.

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Demokrat target menang pileg di Surabaya, harga mati menangkan pasangan MAJU di pilwali. Kemenangan pasangan Machfud Arifin dan Mujiaman (Maju) di pilwali Surabaya merupakan harga mati bagi Partai Demokrat. Pasalnya, Partai yang dibidani oleh SBY ini ingin merebut kemenangan dan mengembalikan keemasan Partai Demokrat saat pileg beberapa tahun lalu, di mana saat itu Demokrat menjadi parpol pemenang di Surabaya.

Sekretaris Demokrat Jatim Bayu Airlangga mengatakan beberapa tahun ke belakang partai Demokrat pernah menjadi pemenang di pileg di kota Surabaya sehingga saatnya di Pileg 2024 Demokrat ingin meraih kemenangan yang sempat hilang di Surabaya.

“Kemenangan paslon Maju akan menjadi tolak ukur kami menjadi tonggak kami bangkit untuk memenangkan pileg 2024 mendatang,”jelasnya saat dikonfirmasi saat mengantarkan pasangan Maju mendaftar di KPU kota Surabaya, Minggu (6/9).

Dibeberkan oleh Bayu, di kota Surabaya  partai Demokrat pernah meraih 16 kursi dan mendapat bagian Ketua DPRD kota Surabaya. “Kami akan bekerja keras untuk memenangkan MAJU agar dalam pileg 2024 mendatang akan kami raih lagi kemenangan seperti pemilu beberapa waktu lalu,” sambungnya.

Diungkapkan oleh Bayu, kemenangan di kota Surabaya juga nantinya bisa membangkitkan daerah lain menjadi acuan kemenangan dalam Pileg mendatang.

“Jika Maju menang jelas memotivasi DPC Demokrat di kabupaten atau kota di Jatim untuk bekerja keras memenangkan calonnya. Dan tentunya berimbas juga pada perolehan penambahan kursi di Pileg 2024,” tandasnya. (Setya)

Exit mobile version