NUSANTARANEWS.CO – Massa demo aksi 4 November 2016 dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) bentrok dengan pihak Kepolisian malam ini.
Kericuhan pecah di Jalan Medan Merdeka Barat. Massa demonstran melempari petugas keamanan dengan botol dan kayu.
Gas air mata ditembakkan Polisi untuk membubarkan massa yang semakin brutal. Meriam air pun tak luput dilancarkan pihak Kepolisian.
Terpantau, pihak kepolisian kewalahan untuk menghadang dan memukul mundur para demonstran untuk membubarkan diri. Meski pihak Kepolisian sudah berupaya untuk melawan massa.
Puluhan massa yang berlari memaksa masuk gedung Radio Republik Indonesia (RRI), namun dijaga barikade polisi dan tentara.
Diketahui, kerumunan massa terdepan yang berhadapan dengan aparat keamanan adalah massa HMI. Polisi berulang kali mengingatkan massa HMI untuk tidak melakukan provokasi.
Kericuhan sempat reda, namun kini situasi kembali mencekam. Kondisi jalan Medan Merdeka Barat dan depan Istana Merdeka dipenuhi asap gas air mata. (Andika)