Bantu Evakuasi Korban Banjir Bandang di Masamba, Polres Palopo Terjunkan 20 Personil

Bantu Evakuasi Korban Banjir Bandang di Kabupaten Luwu Utara, Masamba, Polres Palopo Terjunkan 20 Personil
Bantu Evakuasi Korban Banjir Bandang di Kabupaten Luwu Utara, Masamba, Polres Palopo Terjunkan 20 Personil/Foto: Ist

NUSANTARANEWS.CO, Palopo – Bantu Evakuasi Korban Banjir Bandang di Kabupaten Luwu Utara, Masamba, Polres Palopo Terjunkan 20 Personil. Kapolres Palopo Alfian Nurnas mengatakan bahwa kegiatan tersebut adalah dalam rangka turut meringankan beban para warga masyarakat yang tertimpa bencana.

“Kegiatan ini juga sebagai bentuk aksi kemanusiaan atas terjadinya bencana alam banjir bandang di Masamba,” kata Kapolres

Seperti telah diberitakan, Kapolres AKBP Alfian Nurnas terjun langsung menyalurkan bantuan kepada para korban banjir bandang di Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Selasa (14/7) malam – di mana banjir parah kembali melanda Masamba sebagai akibat meluapnya Sungai Masamba, Senin malam (13/7) sekitar pukul 22.00 Wita.

Hujan deras yang terus turun malam itu membuat sejumlah titik di Wilayah Masamba terendam air. Genangan air bahkan sudah sampai ke rumah sakit umum daerah Andi Djemma di kawasan Kelurahan Bone Tua.[]

Exit mobile version