Politik

Temui Kiai Kampung se-Jatim, Gus Ipul Diminta Tingkatkan Elektabiltas

NusantaraNews.co, Jakarta – Wasekjend DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Lukman Edy mengatakan DPP PKB telah memerintahkan pada Syaifullah Yusuf (Gus Ipul) untuk bergerak cepat turun kebawah bertemu dengan masyarakat untuk menyerap aspirasi dari rakyat.

“DPP PKB telah memerintahkan kepada Syaiful untuk terus meningkatkan elektabilitas, terus menggalang partai-partai politik pendukung, tidak hanya puas pada PKB dan PDI P, itu perintah DPP,” ungkap Hotel Murcure, Jl. Cikini, Senin Malam (27/11/2017).

“Jadi kita minta syaiful terus melakukan sosialisasi pada masyarakat dan meningkatkan elektabilitas, dengan cara apa, canvassing, door to door campaign, itu yang harius dilakukan oleh pak syailful,” lanjutnya.

Lukman menyadari pentingnya peran Kiyai sebagai Pemimpin kultural masyarakat Jawa Timur menjadi salah satu kunci sukses untuk memenangkan Pilkada Jawa Timur.

Oleh karena itu menurutnya PKB telah melakukan pendataan terhadap kiyai-kiyai kampung yang nanti harus segera disambangi oleh Gus Ipul.

“Di Jawa Timur tetap penting, makanya salah satu upaya untuk meningkatkan elektabiltasnya kami di DPP sudah mendata ribuan kiyai-kiyai kampung untuk sebagai sasaran canvassingnya pak syaiful, kemudian tim sukses yang dibawa pak syaiful harus mendatangi kiyai-kiyai,” pungkasnya.

Baca Juga:  Pemkab Nunukan Gelar Konsultasi Publik Penyusunan Ranwal RKPD Kabupaten Nunukan 2025

Pewarta: Syaefuddin A
Editor: Achmad Sulaiman

Related Posts

1 of 20