Politik

Temui Jokowi di Istana Merdeka, SBY: Maju Kena Mundur Kena

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Siang tadi Kamis (9/3/2017) di Istana Merdeka, Presiden Jokowi tengah kedatangan tamu dari ketua umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Keduanya tampak berbincang akrab sebelum memberikan keterangan pers kepada awak media.

Dalam kesempatan tersebut, SBY yang merupakan mantan Presiden RI menyampaikan harapannya agar pemerintahan Jokowi bisa semakin sukses. Baginya jika pemerintah berjalan dengan baik, maka rakyat akan senang.

“Harapan saya semakin sukses, kalau pemerintah sukses rakyat juga senang,” kata SBY dalam keterangannya kepada awak media.

Mengenai permasalahan dalam negeri yang belakangan ini mencuat ke permukaan, SBY menyebut hal itu biasa dalam sebuah pemerintahan. Dimana ujian akan selalu muncul sebagaimana dirinya dulu pernah menjabat sebagai presiden.

Untuk itu dirinya memberikan dukungan moril kepada Jokowi untuk tetap tegar dan tenang. “Kiri salah, kanan salah. Maju kena mundur kena. Itu saya sampaikan kepada beliau, saya alami juga dulu ketika 10 tahun memimpin indonesia,” sambung dia.

Baca Juga:  DPRD Nunukan Dimungkinkan Akan Menjadi 7 Fraksi

Sementara itu, Presiden Jokowi mengaku sangat senang dan menyambut baik kunjungan SBY tersebut. “Tradisi politik dari (presiden) yang sebelumnya ke yang berikutnya itu harus kita tradisikan,” ujar Jokowi saat di depan SBY.

Jokowi menilai, bahwa hubungan silaturrahim antara presiden dengan mantan presiden, akan memberikan manfaat baik dalam membangun bangsa ke depannya nanti. Dirinya juga menambahkan bahwa pertemuan di Istana Merdeka terakit erat pembangunan negara yang berkelanjutan.

“Ini berkaitan dengan budaya estafet pembangunan yang sebelumnya, diteruskan oleh pembangunan berikutnya,” terang Jokowi.

Editor: Romandhon

Related Posts

1 of 513