Inspirasi

Setnov Tekankan Pramuka Mampu Diterima Generasi Millenial

Selamat Hari Pramuka ke-56. Foto: JPNN/RIAUPOS.CO
Para Siswa Siswi Generasi Millenial Berseragam Pramuka. (Foto: JPNN/RIAUPOS.CO)

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Pada tanggal 14 Agustus 2017 bangsa Indonesia memperingati hari jadi Gerakan Pramuka yang ke-56. Sejak diperkenalkan pada 14 Agustus 1961, Praja Muda Karana (Pramuka) yang memiliki arti Jiwa Muda yang Suka Berkarya ,terus memberikan kontribusi bagi bangsa dan negara.

Ketua DPR RI, Setya Novanto mengatakan gerakan kepanduan yang dipelopori kaum muda telah ikut andil dalam perjuangan merebut dan mempertahankan kemerdekaan.

“Gerakan kepanduan seperti Pramuka harus mampu melanjutkan perjuangan dengan mengisi kemerdekaan, terutama dalam menguatkan persatuan dan kesatuan bangsa dalam bingkai Bhineka Tunggal Ika,” kata Setnov kepada media, Senin (14/8/2017).

Di masa kini, kata Setnov setidaknya ada dua tantangan besar yang dihadapi Bangsa Indonesia yakni Maraknya peredaran Narkoba dan ancaman disintegrasi bangsa menjadi ancaman serius bagi kelangsungan masa depan bangsa.

“Karena itu, kegiatan kepramukaan sangat penting bagi anak-anak Indonesia,” imbuh politisi Golkar itu

Setnov menambahkan Gerakan Pramuka juga mengajarkan sikap patriotik, nasionalisme, dan bersahabat dengan alam. Sehingga menumbuhkan tunas bangsa menjadi generasi yang dapat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, bertanggungjawab serta mampu mengisi kemerdekaan dengan karya yang positif.

Setnov meminta, memasuki usia yang ke-56, Gerakan Pramuka juga harus mampu menyesuaikan diri dengan perkembangan informasi dan teknologi yang berkembang sangat pesat.

“Melalui pemanfaatan media sosial, saya yakin Gerakan Pramuka mampu mengkampanyekan, menyebarkan, dan memberikan inspirasi bagi kaum muda. Sehingga Gerakan Pramuka bisa hadir dan diterima di tengah Generasi Millenial,” pungkasnya

Pewarta: Syaefuddin A
Editor: Ach. Sulaiman

Related Posts

1 of 9