Politik

Setnov: Rencana Ingin Bergabungnya PDIP Kita Sangat Menyambut Baik

Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto/Nusantaranews Foto/Deni Muhtarudin
Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto/Nusantaranews Foto/Deni Muhtarudin

NUSANTARANEWS.CO – Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto (Setnov) mengungkapkan bahwa pihaknya menyambut baik rencana bergabungnya Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dalam mendukung Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) untuk maju kembali di Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2017 nanti.

“Dengan rencana ingin bergabungnya PDIP kita sangat menyambut baik, dan makin banyak partai bergabung bersama-sama tentu dapat memberikan sesuatu yang baik bagi Ahok,” ungkapnya saat ditemui di Jakarta, Jum’at (19/8/2016).

Pasalnya, menurut Setnov, dengan bergabungnya PDIP, kekuatan pendukung Ahok akan semakin kuat.

“Dengan bergabungnya PDIP pasti akan semakin membuat team work yang kuat sehingga dapat membuat Ahok menang dalam pilkada DKI,” ujarnya.

Sementara itu, Politisi Senior Partai Golkar Roem Kono, mengatakan bahwa meskipun PDIP tidak jadi memberikan dukungannya kepada Ahok, ia yakin Ahok tetap menang dengan dukungan dari tiga partai yang sudah solid yakni Partai Hanura, Golkar dan Nasdem.

“Saya kira kita tidak perlu khawatir, karena tiga partai pendukung Ahok sudah cukup, dan ketiganya sudah solid dan konsisten, yaitu dengan Hanura dan Nasdem, karena keduanya juga seperti keluarga besar Golkar, jadi saya kita tidak masalah,” katanya.

Baca Juga:  Menangkan Golkar dan Prabowo-Gibran di Jawa Timur, Sarmuji Layak Jadi Menteri

Keyakinannya tersebut, menurut Roem Kono, berdasarkan pada konsistensi dari ketiga partai dalam mengawal Ahok menuju kursi DKI 1 pada periode berikutnya.

“Saya kira kita konsisten ya, sesuai dengan keputusan DPP Partai Golkar, kita mendukung saudara Ahok ya sebagai Gubernur lagi, dan itu sudah bulat,” ujar pria yang juga menjabat sebagai Ketua Komisi V DPR RI. (deni/red-01)

Related Posts

1 of 3,049