Budaya / SeniLintas Nusa

Seniman Tulungagung Perkenalkan Kesenian Jaranan Turangga Lestari Budaya

NUSANTARANEWS.CO, Tulungagung – Seniman dan seniwati di Sembon Kecamatan Karangrejo, Tulungagung, Jawa Timur menggelar kegiatan gebyakan jaranan Turangga Lestari Budaya yang bertujuan untuk mengenalkan kesenian tersebut kepada masyarakat.

Gebyakan merupakan sebuah pementasan untuk mengenalkan keseniannya kepada masyarakat sehingga di kenal oleh seluruh masyarakat atau publik.

Kegiatan gebyakan merupakan wujud kepedulian masyarakat Desa Sembon dalam melestarikan kesenian tradisional sekaligus menyajikan hiburan kepada seluruh masyarakat setempat dan sekitarnya.

Pentas gebyakan seni jaranan ini mendapatkan perhatian khusus dari calon wakil bupati Maryoto Bhirowo, camat Karangrejo Sugeng Riyadi, kepala desa Rochmad, Babinkamtibmas dan anggota TNI. Sedikitnya 250 warga masyarakat juga turut antusias menyaksikan kegiatan gebyakan tersebut.

Gebyakan seni jaranan selalu diikuti oleh jumlah penonton yang sangat banyak, sehingga rawan terjadinya pencopetan maupun perkelahian.

Sebelum acara dimulai Babinsa dan Babinkamtibmas yang melaksanakan pengamanan terlebih dahulu memberikan himbauan kamtibmas agar semua warga masyarakat yang hadir ikut serta dalam menjaga keamanan agar tercipta situasi yang aman.

Baca Juga:  WaKil Bupati Nunukan Buka Musrenbang Kewilayahan Tahun 2024 Pulau Nunukan dan Pulau Sebatik

Pengamanan ini juga bertujuan untuk memberikan rasa aman serta menghindari atau mengantisipasi terjadinya kericuhan dan kerusuhan saat pertunjukan jaranan berlangsung.

Anggota TNI (Babinsa) juga menghampiri para penonton untuk menyampaikan pesan pesan agar menghindari tawuran, mewaspadai pelaku pencurian sepeda motor. Di harapkan supaya warga masyarakat terus waspada terhadap pelaku pencurian dan pelaku kejahatan yang memanfaatkan keramaian untuk beraksi.

Pewarta: Yahya Suprabana

Related Posts

No Content Available