MancanegaraTerbaru

Satu Batalyon Pertahanan Udara Rusia Emban Tugas Tempur di Elektrostal

NUSANTARANEWS.CO, Moskow – Satu batalyon pertahanan udara yang dipersenjatai dengan sistem rudal S-400 Triumf akan menjalani tugas tempur di pertengahan pekan depan untuk mempertahankan Moskow dan Kawasan Industri Sentral Rusia.

Batalyon pertahanan udara Rusia dilaporkan TASS akan mengemban tugas tempur di kota Elektrostal di luar Moskow pada 6-7 Desember. Hal ini disampaikan langsung oleh Kementerian Pertahanan Rusia.

Triumf S-400 adalah sistem rudal anti-aircraft jarak jauh yang paling canggih dimiliki rusia yang sudah mulai beroperasi sejak tahun 2007 silam. Senjata ini dirancang untuk menghancurkan rudal yang dilepaskan pesawat, kapal perang dan balistik termasuk rudal jarak menengah.

S-400 dapat melumpuhkan target pada jarak 400 kilometer dan target pada ktinggian hingga 30 kilometer.

Senjata pertahanan udara terpadu milik Rusia ini diketahui menjadi primadona dalam kancah bisnis alutsista. Rusia bahkan mampu menjual S-400 ke pasar mancanegara sehingga tak heran Turki, Suriah, Arab Saudi, India, China dan negara-negara lain tertarik memilikinya. (red)

Baca Juga:  LSN Effect di Pemilu 2024, Prabowo-Gibran dan Gerindra Jadi Jawara di Jawa Timur

Editor: Eriec Dieda

Related Posts

1 of 3