Lintas Nusa

Sambut Ramadhan 1439 H  Baksos dan Bazar Murah Digelar

Bazar Murah Jelang Puasa (Foto Dok. Nusantaranews)
Bazar Murah Jelang Puasa (Foto Dok. Nusantaranews)

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Bertempat di komplek Pesantren Hidayatullah Surabaya, Muslimat Hidayatullah bersama Majelis Taklim Az Zahra dan didukung Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal hidayatullah (BMH) menggelar bakti sosial (baksos) dan bazar murah untuk warga. Kegiatan ini digelar hari Selasa, 8 Mei 2018.

Adapun dalam acara tersebut diisi dengan berbagai macam kegiatan, mulai dari pembagian sembako gratis untuk dhuafa, pengobatan gratis, serta bazar murah. Mulai jajanan dan pakaian murah meriah. Jumlah paket sembako yang disiapkan panitia untuk warga sebanyak 30 paket.

Abdan Syakura, selaku manager Program BMH Jatim menyampaikan bahwa,“Kegiatan tersebut merupakan salah satu saranan membangun silahturahmi ukhwah Islamiah sesama muslim, sekaligus menyemarakkan sambut ramadhan 1439 H,”Ujarnya.

Antusias warga sangat senang dengan adanya Baksos dan bazar murah tersebut. Watini (54), salah satu penerima manfaat sembako gratis dari acara tersebut.

“Saya ucapkan terima kasih atas bantuan sembakonya, semoga dibalas oleh Allah Swt.”Ujar Watini dengan wajah sumringah.

Baca Juga:  Pemkab Nunukan Tandatangani MoU Dengan BP POM Tarakan

Selain mendapatkan sembako gratis warga juga bisa melakukan cek dan pengobatan gratis dari panitia. Dengan pengobatan gratis tersebut diharapkan warga bisa menyambut bulan suci ramadhan dengan sehat.

Pewarta: Mustofa/Humas BMH Jatim

Related Posts

1 of 3