Berita UtamaLintas NusaRubrikaTerbaru

Sambut HUT RI ke-77, Muspika Buka Turnamen Sepak Bola di Kecamatan Bandar Dua

Sambut HUT RI ke-77, Muspika buka turnamen sepak bola di Kecamatan Bandar Dua.
Sambut HUT RI ke-77, Muspika buka turnamen sepak bola di Kecamatan Bandar Dua.

NUSANTARANEWS.CO, Pidie Jaya – Bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, masyarakat diseluruh pelosok tanah air mengisinya dengan berbagai kemeriahan diantaranya, kegiatan lomba dan turnamen olahraga. Tidak terkecuali masyarakat Kecamatan Bandar dua, Kabupaten Pidie Jaya Aceh. Minggu (8/8).

Dalam rangka menyambut serta memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-77, Plt. Camat Bandar Dua bersama Kapolsek dan Koramil Bandar Dua, menggelar turnamen Sepak Bola dan Bola Voli antar Kemukiman sekecamatan Bandar Dua. Dan  perlombaan paling seru yang diadakan oleh Muspika Kecamatan Bandar Dua yaitu perlombaan tarik Tambang antar Desa sekecamatan Bandar Dua yang akan di mulai tanggal 14 sampai Final tanggal 17 Agustus 2022.

Turnamen diadakan  di Lapangan Sepak Bola Kecamatan tersebut dan dibuka langsung oleh  Plt.Camat Bandar Dua Saifulli S.Ag, pada hari  Sabtu, tanggal 06 Agustus 2022 sore, yang disaksikan oleh Ketua KONI Kab. Pidie Jaya, H.Syibral malaysi, DPRK Pidie jaya Fahrulrazi, Forum Mukim Kecamatan Bandar Dua, Forum keucyik Bandar Dua, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta masyarakat setempat.

Baca Juga:  Menangkan Golkar dan Prabowo-Gibran di Jawa Timur, Sarmuji Layak Jadi Menteri

“Turnamen ini juga merupakan wahana hiburan bagi masyarakat, karena selama dua tahun kemarin, kita tidak bisa melaksanakan kegiatan yang mengundang keramaian akibat pandemi Covid-19. Alhamdulillah, tahun ini kita bisa kembali melaksanakan kegiatan-kegiatan yang biasa kita lakukan, namun protokol kesehatan harus tetap dilaksanakan,” ujar Plt.Camat.

Kapolsek Bandar Dua berpesan, selama pelaksanaan turnamen berlangsung, semua tim dapat menjaga kondusifitas dan keamanan bersama dengan menjunjung tinggi sportifitas dan fairplay, karena tujuan utama turnamen adalah memperkuat silaturahmi.

“Pesan saya kepada seluruh tim dan official untuk bisa menjunjung tinggi sportifitas. Jangan sampai turnamen ini diwarnai dengan insiden-insiden keributan. Hormati pemain lawan dan hormati wasit sebagai pengadil pertandingan karena tujuan utama turnamen adalah memperkuat silaturahmi dan memberikan hiburan kepada masyarakat,” ucapnya.

Memeriahkan HUT ke-77 RI, turnamen ini, juga digelar dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan republik indonesia  pada 17 Agustus mendatang.

“Turnamen ini, akan mempertandingkan 10 tim dari 5 Pemukiman. Untuk finalnya, akan dilaksanakan tepat dengan peringatan hari kemerdekaan pada 17 Agustus mendatang” ungkap Suryadi M.jafar selaku ketua forum keucyik

Baca Juga:  Anto Bolokot Siap Mewakili Putra Daerah di Pilkada Nunukan 2024

Sunardi S.Pd, selaku ketua panitia  pelaksana turnamen sepakbola antar pemukiman sekecamatan Bandar Dua berharap, selain memberikan hiburan kepada masyarakat melalui pertandingan sepak bola, event turnamen tersebut, juga dapat menjadi ajang pengembangan bakat sekaligus pencarian bibit-bibit pemain muda berbakat di Kecamatan Bandar Dua Kabupaten Pidie Jaya untuk bisa masuk ke klub PS. Bandar Dua. (MG)

Kontributor/Pewarta: Muhammad Iqbal

Related Posts

No Content Available