Berita UtamaLintas NusaTerbaru

Safari Kebangsaan di Jatim, Zulkifli Hasan Panasi Mesin PAN di Pemilu 2024

Safari kebangsaan di Jatim, Zulkifli Hasan panasi mesin PAN di Pemilu 2024
Safari kebangsaan di Jatim, Zulkifli Hasan panasi mesin PAN di Pemilu 2024

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Ketum PAN Zulkifli Hasan akan turun gunung ke Jatim dalam safari kebangsaan. Mantan Ketua MPR RI ini akan turun ke Jatim untuk menyiapkan mesin partai dalam menghadapi Pemilu 2024.

Di Jatim nantinya, pria yang akrab dipanggil Zulhas tersebut akan keliling Jatim untuk menggelar konsolidasi dan menemui sejumlah ulama NU di sejumlah daerah di Jatim.

“Selain menemui kader-kader PAN untuk konsolidasi organisasi, Ketum juga akan berkunjung dan bersilaturahmi ke beberapa Kyai,” jelas Rizki, Senin (14/3).

Beberapa kiai tersebut adalah KH. Lutfi Ahmad (PP. Madhinatul Ulum, Jember), KHR. Kholil As’ad (PP. Walisongo, Situbondo), KH. Achmad Azaim Ibrahimy (PP. Salafiyah Syafi’iyah, Situbondo), dan KH. Hafidz Aminudin (PP. Syekh Abdul Qodir Al Jailani, Probolinggo).

Kemudian KH. Zuhri Zaini (PP. Nurul Jadid), KH. Abdullah Syaukat Siroj (PP. Sidogiri, Pasuruan), KH. Imam Bukhori Kholil (PP. Ibnu Cholil, Bangkalan), dan KH. Achmad Fauzan Zaini (PP. Miftahul Ulum, Sampang). Di Probolinggo, Zulhas juga akan berkunjung ke Ponpes Raudhatul Jannah.

Baca Juga:  Ramadan, Pemerintah Harus Jamin Ketersediaan Bahan Pokok di Jawa Timur

“Ketum juga akan berziarah ke makam habib dan kiai. Di Jember, berziarah ke makam Habib Sholeh Tanggul. Di Situbondo berziarah ke makam KHR. As’ad Syamsul Arifin, dan di Bangkalan ke makam Syaikhona Kholil,” jelas Rizki.

Rizki menambahkan, safari kebangsaan Zulhas di Jawa Timur merupakan bagian dari upaya PAN untuk merangkul semua kalangan. Sebagaimana tersirat dalam pidato kebudayaan Zulkifli Hasan beberapa waktu lalu tentang Islam Tengah.

“Bahwa PAN di bawah kepemimpinan Zulkifli Hasan itu sangat akomodatif dan merangkul. PAN terbuka untuk siapapun dan bisa menjadi rumah yang nyaman bagi siapapun,” lanjutnya.

Zulhas akan didampingi oleh sejumlah selebritas yang merupakan kader PAN. Di antaranya Desy Ratnasari dan Sigit Purnomo atau yang lebih dikenal dengan Pasha Ungu. Safari kebangsaan dan konsolidasi organisasi ini dikemas dalam tajuk ‘Zulhas Sat Set nang Jawa Timur’. (setya)

Related Posts

No Content Available