Rapat Kerja Dimulai, Ketua Komisi III: Jangan Bahas Kasus!

Rapat kerja dengan Komisi III DPR RI/Foto Restu Fadilah/Nusantaranews

Rapat kerja dengan Komisi III DPR RI/Foto Restu Fadilah/Nusantaranews

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Lima pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar rapat kerja dengan Komisi III DPR RI, Senin, (11/9/2017).

Rapat dipimpin dan dibuka oleh Wakil Ketua Komisi III DPR RI Benny K Harman. Hadir pula pimpinan Komisi III lain yaitu Bambang Soesatyo, Trimedya Panjaitan dan Desmond J Mahesa. Adapun jumlah anggota Komisi III yang hadir adalah sebanyak 22 orang.

Sedianya, Rapat digelar pada Rabu, (6/9/2017) lalu. Namun, KPK tak bisa hadir lantaran ada pimpinan yang bertugas ke luar kota. Pertemuan kemudian dijadwalkan hari ini.

Benny mengatakan dalam rapat ini membahas sejumlah hal yakni soal anggaran dan kinerja KPK dalam memberantas korupsi selama ini.

“Kita semua akan mendengarkan penjelasan pimpinan KPK berkenaan dengan pelaksanaan tugas dan fungsi, apakah ada hambatan, apakah ada problem atau apa, silakan nanti disampaikan,” ujarnya membuka rapat.

“Kita tidak membahas kasus per kasus, tidak kita bahas. Tapi kasus boleh diangkat sebagai contoh masalah, tapi bukan obyek pembahasan. Itu kan beda,” sambung Benny.

Di sela pemaparan awal RDP, Benny sempat mencandai anggota Komisi III DPR Masinton Pasaribu, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Panitia Khusus (Pansus) Angket terhadap KPK. Benny bercanda soal usulan pembekuan KPK.

“Mengusulkan supaya dibekukan KPK?” tanya Benny kepada Masinton.

“Tidak pernah, saya tidak pernah, itu Ketua yang bilang,” jawab Masinton.

“Kita lihat di media sosial, mana yang betul kan kita nggak tahu. Ya bagus kalau itu nggak betul,” kata Benny menanggapi.

Reporter: Restu Fadilah
Editor: Romandhon

Exit mobile version