Hankam

Prajurit Korem Bhaskara Jaya Rutin Gelar Latihan Menembak

prajurit, korem bhaskara jaya, latihan menembak, nusantaranews
Prajurit Korem Bhaskara Jaya menggelar latihan menembak dengan menggunakan senjata berbagai macam jenis, Kamis (28/3/2019). (Foto: Istimewa)

NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Prajurit Korem Bhaskara Jaya hampir tiap tiga bulan sekali menggelar latihan menembak dengan menggunakan senjata berbagai macam jenis. Sebagai prajurit TNI AD, hampir seluruh personel diwajibkan untuk bisa menguasai berbagai teknik menembak dengan menggunakan senjata apapun.

“Latihan ini (menembak) rencananya akan berlangsung selama dua hari. Ada dua jenis senjata, mulai dari pistol hingga laras panjang,” kata Kasi Ops Korem Bhaskara Jaya, Letkol Inf Suroto, Kamis (28/3/2019).

Tak hanya Tamtama dan Bintara, latihan menembak juga diikuti oleh seluruh Perwira Korem.

Selain menembak jarak 25 meter, kata Letkol Inf Suroto, para peserta latihan menembak juga bakal disuguhi dengan adanya latihan menembak berjarak 100 meter.

Latihan itu, kata dia, merupakan salah satu serangkaian kegiatan dalam upaya menjaga, sekaligus meningkatkan ketrampilan menembak prajurit, khususnya Korem 084/Bhaskara Jaya.

“Sehingga, kalau ada lomba maupun tugas operasi, para personel siap untuk ditugaskan,” tandasnya.

(ed/asq)

Baca Juga:  Hut Ke 78, TNI AU Gelar Baksos dan Donor Darah

Editor: Achmad S

Related Posts

1 of 3,056