Berita UtamaLintas NusaRubrikaTerbaru

Polres Nunukan Berikan Sembako Kepada Tokoh Adat Tidung

Polres Nunukan Berikan Sembako Kepada Tokoh Adat Tidung
Polres Nunukan berikan sembako/Foto: Anggota Polres Nunukan silaturahim kepada tokoh adat Tidung.

NUSANTARANEWS.CO, Nunukan – Personil Polres Nunukan menyambangi tokoh adat Tidung pada Senin (13/2/2023). Selain untuk menjalin silaturahmi, kegiatan tersebut juga untuk menjalin kemitraan dengan Tokoh Masyarakat di wilayah hukum Polres Nunukan.

Adapun tokoh adat Tidung yang dikunjungi kali ini adalah H. Yusuf HB. Selain bersilaturahmi, kunjungan tersebut juga untuk meningkatkan sinergitas dengan para Tokoh Masyarakat yang ada di Kabupaten Nunukan.

“Kunjungan ini kami laksanakan selain untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah kabupaten Nunukan juga untuk mempererat tali silaturahmi Polri dengan Tokoh Masyarakat,” tutur salah satu personil Polres Nunukan.

Lebih lanjut ia juga menjelaskan kalau silaturahmi itu merupakan kegiatan sambang kamtibmas kepada para Tokoh Adat. Selain mempererat silaturahmi, kegiatan ini juga untuk mengetahui permasalahan dan harapan masyarakat.

“Dengan adanya komunikasi, diharapkan akan terjalin hubungan yang baik antara Polri dan para tokoh-tokoh agama maupun masyarakat,” ungkapnya.

Baca Juga:  Pesawat Yang Hlang Kontak di Nunukan Berhasil Ditemukan. Pilot Selamat dan Mekanik Meninggal

Silaturahmi ini pun diharapkan mampu menyerap aspirasi dan menekan potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Kami tidak bisa menjaga Kabupaten Nunukan sendirian tanpa adanya dukungan dan bantuan dari para tokoh masyarakat yang ada di Kabupaten Nunukan,” ujarnya

Dalam kesempatan tersenbut, Polres Nunukan juga memberikan bingkisan berupa bahan pokok kepada H. Yusuf HB. (ES)

Related Posts

1 of 95