PKB Pastikan Usung Gus Halim Cagub Jatim

Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar membuka acara Bimtek Fraksi PKB Se-Jatim/Foto Ahmad Hatim/Nusantaranews

Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar membuka acara Bimtek Fraksi PKB Se-Jatim/Foto Ahmad Hatim/Nusantaranews

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – PKB memastikan mencalonkan kadernya sendiri pada Pilgub Jatim 2018 besok. Partai berlambang bumi tersebut telah mengutus Ketua DPW PKB Jatim Abdul Halim Iskandar (Gus Halim) sebagai cagub.

“Untuk Jatim, calonnya adalah ketua DPW Jawa Timur,” tegas Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar saat ditanya wartawan pada konferensi pers acara Bimtek FPKB Se-Jatim di hotel Millenium, Jakarta Pusat, Senin (13/3/2017).

Setelah memutuskan Gus Halim sebagai cagub Jatim, cak Imin mengaku tinggal mencari pasangan cawagub-nya. Sejauh ini, kata cak Imin, pihaknya masih menimbang-nimbang sejumlah tokoh politik yang nantinya dianggap pantas untuk mendampingi Gus Halim.

“Belum ada (cawagubnya),” singkatnya.

Cak Imin menyatakan terbuka bagi partai lain masuk koalisi bersama partainya menyongsong Pilgub Jatim. Ia menegaskan PKB tidak akan menjadi parpol pengusung tunggal.

“Koalisi nanti dengan yang lain,” jelasnya.

Reporter: Ahmad Hatim

Exit mobile version