Politik

Pilkada DKI Jakarta Putaran Kedua; Demokrat Belum Tentukan Sikap

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Partai Demokrat selesai melakukan rapat pleno, hari ini, (6/3/2017). Rapat yang berlangsung selama hampir tiga jam itu rupanya belum dapat memutuskan sikap partai dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta. Apakah akan mendukung Paslon Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat atau Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Demokrat, Syarief Hasan mengatakan dalam rapat pleno yang digelar kali ini baru mengenai evaluasi Pilkada 2017 dan konsolidasi di Pilkada serentak 2018.

“Jadi kebetulan agendanya hari ini belum sampai membahas dukungan partai di Pilgub DKI Jakarta,” ujar Syarief di Wisma Proklamasi, Jakarta Pusat, Senin, (6/3/2017).

Syarief juga menegaskan bahwa komunikasi dengan partai lain di luar koalisi masih normatif saja. Belum ada pembicaraan mengenai arah dukungan.

Meski demikian, Syarief berjanji partainya akan segera mengumumkan dukungan di Pilgub DKI Jakarta. Mengingat pencoblosan putaran ke dua akan dilakukan pada 19 April 2017.

Baca Juga:  Jelang Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres 2024, Khofifah Optimis Prabowo-Gibran Menang

Untuk itu, Ia menambahkan Partai Demokrat akan membahas secara khusus tentang Pilkada DKI Jakarta di rapat selanjutnya.

“Dalam waktu singkat ya, karena kitakan April tanggal 19 kita masih punya waktu saya pikir. Jadi tolong sabar, pada saatnya nanti Partai Demokrat akan menentukan sikap,” tuntasnya.

Reporter : Restu Fadilah

Related Posts

1 of 62