Traveling

Pesona Waterfall Nglirip, Suguhkan Spot Indah Tuban

Pesona Waterfall Nglirip, suguhkan spot indah Tuban.
Pesona Waterfall Nglirip, suguhkan spot indah Tuban/Foto IST flickr.

NUSANTARANEWS.CO – Pesona Waterfall Nglirip, suguhkan spot indah Tuban. Selain memiliki garis pantai yang cukup panjang, Kota Tuban juga memiliki wisata alam waterfall (air terjun) Nglirip yang membuat mata tak lelah-lelah memandangnya. Air terjun memang merupakan salah satu destinasi wisata alam yang paling diminati. Indonesia sendiri memiliki kekayaanair terjun yang melimpah di berbagai pelosok negeri.

Nah, Nglirip adalah satu satu air terjun di wilayah nusantara yang menarik untuk dikunjungi. Air terjun dengan ketinggian 30 meter ini sangat populer bagi warga Tuban, Rembang, Bojonegoro, dan Lamongan.

Air Terjun yang kerap disebut dengan Grajagan Nglirip memang menjadi obyek wisata primadona di bumi Ronggolawe, apalagi dengan lingkungan alam sekitarnya yang masih sangat alami dan asri dengan kerindangan pepohonannya yang lebat dan besar-besar.

Warga sekitar kerap menyebutnya dengan nama Grojokan Nglirip. Hal ini dikarenakan letaknya berada di Dusun Jojogan, Desa Mulyoagung, Kecamatan Singgahan, Kabupaten Tuban, Propinsi Jawa Timur. Spot indah di air terjun ini banyak diburu para pelancong yang gemar selfi, terutama kawula muda.

Setiap akhir pekan, air terjun Nglirip banyak didatangi pengunjung. Selain bisa bermain air di waterfall yang satu ini pengunjung bisa menikmati kuliner yang tersaji di sekitar air terjun. Air terjun di Nglirip ini memiliki air yang jernis, namun saat musim penghujan air bisa keruh.

Air terjun di tempat ini berasal dari sumber mata air yang dihasilkan oleh pepohonan disekitar lokasi yang tumbuh sangat rindang dan menyejukkan. Sumber mata air yang deras tersebut dimanfaatkan oleh beberapa petani sekitar untuk keperluan bercocok tanam dan irigasi sawah.

Setelah berpuas-puas di air terjun Nglirip, tak jauh dari tempat tersebut, terdapat makam tokoh ulama yang pernah menyebarkan Islam di area tersebut. Makam ini pun banyak dikunjungi pula oleh para peziarah. Untuk mengakses lokasi makam sangat mudah, karena letaknya persis di pinggir jalan.

Loaksi Air Terjun Nglirip terletak di Desa Mulyo Agung tepatnya di Dusun Jojogan Kecamatan Singgahan. Jarak antara desa ini dari pusat kota Tuban sekitar 37 Km dari arah Barat Daya. Lokasinya yang tidak terlalu jauh dari pusat kota Tuban ini pun sangat mudah dijangkau dengan menggunakan kendaraan pribadi ataupun dengan menggunakan kendaraan umum. (Ad/Alya)

Related Posts

1 of 3,049