Rubrika
Persit Kartika Chandra Kirana Kodam Brawijaya Kirim Bantuan ke Palu
Published
3 years agoon
Persit Kartika Chandra Kirana Kodam V/Brawijaya kirimkan bantuan untuk korban bencana di Palu, Sulawesi Tengah. (Foto: Istimewa)
NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Gempa dan tsunami yang melanda Provinsi Sulawesi Tengah beberapa waktu lalu, seakan menyita perhatian publik. Tidak hanya kalangan masyarakat saja, namun uluran tangan juga diberikan oleh Persit Kartika Chandra Kirana Kodam V/Brawijaya.
Istri Pangdam V/Brawijaya, Mia Arif Rahman mengungkapkan pengumpulan bantuan itu dilakukan secara swadaya. Nantinya, bantuan tersebut akan dikirim melalui jalur laut.
“Bantuan ini, murni dari ibu-ibu Persit, dengan tujuan untuk meringankan beban saudara kita di Kota Palu,” kata Mia, Selasa (2/10/2018).
“Nantinya, kalau sudah sampai di lokasi, akan disalurkan oleh pihak TNI yang sudah ada di sana,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) V/Brawijaya, Kolonel Inf Singgih Pambudi Arinto menjelaskan, bantuan itu rencananya akan dikirim dengan menggunakan kapal milik TNI Angkatan Laut (AL).
“Pengiriman bantuan itu, di bawah koordinasi Pa Liaison AL Kodam V/Brawijaya. Bantuannya dikirim tadi pagi, menggunakan truk milik Kodam,” jelasnya.
Dengan dikirimnya bantuan tersebut, pihak Kodam berharap bisa meringankan beban para warga terdampak bencana yang menjadi perhatian publik tersebut.
“Mudah-mudahan, bantuan dari seluruh satuan Kodam Brawijaya itu, bisa meringankan beban para korban bencana di Sulawesi Tengah,” ujarnya.
Pewarta: Ani Mariani
Editor: Almeiji Santoso
You may like
Tiga Kursi Jabatan di Kodam Brawijaya, Diisi Perwira Baru
MOSICO Milik Kodam Brawijaya Siap Salurkan Paket Bantuan Hingga Pelosok Jawa Timur
COVID-19 Merajalela, Kodim di Wilayah Kodam Brawijaya Bergerak
Kodam Brawijaya Kerahkan Tim Nubika Hadapi Ancaman COVID-19
Satgas Teritorial Kodam Brawijaya Diberangkatkan Menuju Papua
Kenaikan Pangkat Perwira di Lingkungan Kodam Brawijaya
Terbaru
Bupati Sumenep Ahmad Fauzi Menyampaikan Stok Pupuk Subsidi Aman bagi Petani
NUSANTARANEWS.CO, Sumenep – Bupati Sumenep Ahmad Fauzi menyampaikan stok pupuk subsidi aman bagi petani selama musin tanam, masyarakat tak perlu...
Menjaga Daya Tahan Tubuh Selama Puasa
NUSANTARANEWS.CO – Menjaga daya tahan tubuh selama puasa. Memiliki tubuh yang sehat merupakan keinginan setiap orang terutama di bulan puasa...
Korem 174 Merauke Siap Dukung Kelancaran Pelaksanaan PON XX 2021 di Papua
NUSANTARANEWS.CO, Merauke – Korem 174 Merauke siap dukung kelancaran pelaksanaan PON XX Tahun 2021 di Papua. Komandan Korem 174 Merauke ...
Ramadhan 1442 H Umat Islam Di Greenland Berpuasa Selama 20 Jam
NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Ramadhan 1442 H umat Islam di Greenland berpuasa selama 20 jam. Sebagian besar umat Islam di seluruh...
Pemkab Nunukan Sampaikan 280 Usulan Dalam Musrenbang Dengan Pemrov Kaltara
NUSANTARANEWS.CO, Nunukan – Pemkab Nunukan sampaikan 280 usulan dalam musrenbang dengan Pemrov Kaltara. Pemerintah Daerah Kabupaten Nunukan menyampaikan usulan kepada...