HukumTerbaru

Pernyataan Sikap Ketua MUI Ma’ruf Amin Terhadap Demo 4 November

NUSANTARANEWS.CO – Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH Ma’ruf Amin, Selasa (1/11/2016) memenuhi undangan presiden Joko Widodo di Istana Negara.

Tak hanya dihadiri MUI, dalam agenda tersebut datang pula dua organisasi keagaaman besar yakni Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah. Undangan ketiga ormas besar Indonesia ini oleh Presiden Jokowi disinyalir terkait erat dengan isu demo 4 November nanti.

Menanggapi hal itu, dalam siaran pers di Istana Negara, KH Ma’ruf Amin memberikan pernyataan sikap bahwa MUI sepakat agar kasus penistaan agama diproses secara hukum.

Dirinya juga menambahkan bahwa segala bentuk perpecahan yang ada di negeri ini harus ditangkal.

Mengenai isu 4 November, Ma’ruf Amin mengajak kepada para peserta aksi demo untuk mengikuti berdasarkan aturan. Jangan ada anarki dan juga kerusuhan.

“Kita sepakat negara tidak melarang demo. Kami menyerukan agar demo berdasar pada peraturan. Dilakukan santai, damai, tidak anarkis, tidak menimbbulkan kerusakan, dan jangan terprovokasi,” ujarnya Selasa (1/11/2016).

Baca Juga:  Transparansi Dana Hibah: Komisi IV DPRD Sumenep Minta Disnaker Selektif dalam Penyaluran Anggaran Rp 4,5 Miliar

Dirinya juga mengajak kepada masyarakat sebaiknya mempercayakan penyelesaian hukum kepada aparat kepolisian.

“Supaya masyarakat tenang tak terprovokasi, serahkan kepada pihak berwajib agar diproses dan itu sudah ada prosedurnya,” ungkap Ma’ruf Amin. (Adhon/Red-01)

Related Posts

1 of 44