EkonomiPeristiwa

Peran Aktif Babinsa dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan

NusantaraNews.co, Tulungagung – Peran aktif Babinsa sebagai ujung tombak Komando kewilayahan merupakan kunci sukses dalam mewujudkan swasembada pangan di Indonesia.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 0807/15 Pagerwojo Serda Jumadi bersama PPL Desa Gondanggunung, melaksanakan pendampingan para petani dalam panen jagung di lahan Pok Tani Dusun Sorjo, Desa Gondanggunung Kecamatan Pagerwojo Kab. Tulungagung, Senin (11/12/17).

Dalam kegiatan ini, Babinsa Serda Jumadi Desa Gondanggunung mengungkapkan bahwa, panen jagung ini merupakan bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan yang sedang digalakkan oleh Pemerintah Daerah.

“Diharapkan dukungan ini mampu membantu Pemerintah dalam menciptakan ketahanan pangan. Untuk itu TNI melalui Babinsa di tingkat desa dan petugas penyuluh pertanian/PPL, terus memberikan pendampingan kepada petani,” harap Serda Jumadi.


Dalam kesempatan ini Babinsa bersama PPL juga memberikan pendampingan kepada para petani terkait pengolahan lahan pertanian, sampai dengan panen jagung yang sesuai aturan yang benar. Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian TNI dan Pemerintah, dalam membantu kesejahteraan para petani.

Baca Juga:  Pemkab Nunukan Gelar Konsultasi Publik Penyusunan Ranwal RKPD Kabupaten Nunukan 2025

“Semoga kedekatan Babinsa dengan para petani di wilayah binaanya selalu terjalin erat dan senantiasa saling membantu, guna mewujudkan swasembada pangan,” tandas Jumadi. (red/Md 0807)

Editor: Achmad S.

Related Posts

1 of 24