Berita UtamaFeaturedHukum

Penuhi Panggilan Pansus, Dirdik KPK: Saya Tak Menyesal

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Direktur Penyidikan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Aris Budiman membenarkan bahwa kedatangannya ke Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) Panitia Khusus Hak Angket DPR RI ini tidak diijinkan oleh pimpinan di lembaga antirasuah tersebut.

“Ini pertama kali saya membantah pimpinan, via email saya sudah sampaikan (kepada pimpinan) bahwa saya akan menghadap (pansus),” tuturnya di Gedung DPR RI, Jakarta Selatan, Selasa, (29/8/2017).

Menurut Aris kedatangannya ke rapat pansus ini bukan hanya untuk menjaga kehormatannya tapi juga menjaga kehormatan lembaga antirasuah itu sendiri.

Ia mengaku tidak menyesal atas apa yang telah diperbuatnya itu. Bahkan ia siap jika nantinya ia dipecat dari jabatannya sebagai Direktur Penyidik di KPK.

“Saya tidak menyesal (penuhi panggilan pansus). Saya siap pak (jika nanti dipecat dari KPK),” katanya.

Namun lanjutnya, ia akan mempertanyakan terlebih dahulu apa alasan lembaga antirasuah memecatnya.

“Apakah salah tindakan yang saya lakukan datang penuhi pansus ini. Toh MK (Mahkamah Konstitusi) saja belum putuskan bahwa tindakan-tindakan yang bapak lakukan ini salah,” katanya.

Baca Juga:  Pemkab Pamekasan Dirikan Rumah Sakit Ibu dan Anak: Di Pamekasan Sehatnya Harus Berkualitas

Pewarta: Restu Fadilah
Editor: Ach. Sulaiman

Related Posts

1 of 9