Lintas NusaPeristiwa

Pemerintah Tak Tegas, Kebakaran Hutan Akan Selalu Terjadi Setiap Tahun

diskusi publik bertema 'Penghadangan dan Pembakaran Lahan'/Foto nusantaranews/Fadilah
diskusi publik bertema ‘Penghadangan dan Pembakaran Lahan’/Foto nusantaranews/Fadilah

NUSANTARANEWS.CO – Kasus kebakaran hutan sering terjadi di wilayah Indonesia, hampir setiap tahun kasus ini melanda Indonesia. Bahkan kebakaran hutan ini sudah menjadi permasalahan sejak pemerintahan Hindia Belanda.

Kasus-kasus kebakaran hutan yang telah terjadi selama ini seharusnya bisa kita jadikan sebagai pelajaran di kemudian hari. Dengan menengok kasus-kasus yang sudah terjadi di masa-masa silam bisa dijadikan referensi, bisa diteliti agar bisa dijadikan dasar pemikiran untuk melakukan upaya pencegahan di masa mendatang.

Selama ini upaya pencegahan dari pemerintah untuk perusahaan adalah dengan melakukan pembinaan, jadi perusahaan-perusahaan itu dibina oleh pemerintah, di ajarkan bagaimana manajemen bisnis yang baik.

“Padah seharusnya pemerintah jangan menganggap seolah-olah perusahaan tidak mengerti. Karena tidak ada seorang investor masuk untuk berinvestasi di sebuah bisnis yang dia tidak ketahui. Tidak mungkin mereka perusahaan akan mempertaruhkan uang yang begitu besar pada bisnis yang dia tidak ketahui. Justru perusahaan itu sangat mengetahui sehingga perusahaan tahu celahnya. Mereka sangat mengetahui struktur ini, bagaimana anatominya, bagaimana celah-celah hukumnya,” tegas Direktur Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Nur Hidayati, dalam sebuah diskusi publik bertema ‘Penghadangan dan Pembakaran Lahan’ di Kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu, (10/9/2016).

Baca Juga:  Wabup Nunukan Buka Workshop Peningkatan Implementasi Reformasi Birokrasi dan Sistem Akuntabilitasi Instansi Pemerintah

Diketahui kasus-kasus kebakaran hutan di Indonesia banyak terjadi di wilayah pulau sumatra dan Kalimantan. Adapun untuk kotanya tepatnya di Riau, Jambi, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, sumatera Utara, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah. Dengan terjadinya kasus-kasus kebakaran hutan yang terjadi pada wilayah yang sama bisa diambil langkah pemerintah dalam menanggulangi dan mewaspadai sebelum terjadinya kebakaran.

Caranya dengan mengubah cara penindakannya, yakni dengan lebih tegas lagi. Selama ini berdasarkan pengamatan yang dilakukan oleh WALHI perusahaan selalu mencoba-coba melakukan pelanggaran dengan berbagai macam cara. Tujuannya agar mereka tahu apa tindakan yang akan dilakukan oleh pemerintah.

Setelah pelanggaran yang disusun dengan baik itu dicoba, dan hanya diberikan pelanggaran ringan. Korporasi tersebut pun semakin melunjak dengan melakukan pelanggaran yang lebih extreme dan ternyata penindakan dari pemerintah juga masih sangat ringan.

“Artinya kalau seperti itu terus-terusan setiap tahun kebakaran dan pelanggaran hutan bakal ada terus. Akibatnya masyarakat akan terus menjadi korbannya,” pungkasnya. (Restu)

Related Posts

1 of 6