Pemdes Pragaan Daya Gelar Musyawarah RKPDes 2023

Pemdes Pragaan Daya gelar musyawarah RKPDes 2023
Foto: Musyawarah RKPDes Desa Pragaan Daya di Balai Desa setempat.

NUSANTARANEWS.CO, Sumenep – Pemerintah Desa (Pemdes) Pragaan Daya Menggelar musyawarah kerja pemerintah desa (RKPDes) untuk tahun anggaran 2023. Kegiatan yang di pusatkan di balai desa setempat berjalan dengan khidmat. Rabu, 24 Agustus 2022.

Hadir dalam kegiatan Musyawarah RKPDes Semua perangkat desa, BPD, tokoh masyarakat, mahasiswa KKN IST Annuqayyah, Camat Pragaan, Koramil Pragaan, dan petugas Kepolisian dari Polsek Prenduan.

Imrah Kades Pragaan Daya berharap, digelarnya musyawarah RKPDes dapat menghasilan rencana pembangunan desa yang pro rakyat.

Pihaknya minta kepada masyarakat dan kepala dusun yang hadir dalam masyawarah tersebut dapat memberikan usulan yang dibutuhkan di setiap dusun. Agar pembangunan Desa Pragaan Daya pada tahun 2023 merata dan dapat dinikmati oleh masyarakat

“Sampaikan usulan pembangunan desa dari masing masing dusun,” terang Imrah.

Dalam penyusunan musyawarah RKPDes ini peran masyarakat sangat dibutuhkan, karena sejatinya masyarakat lebih memahami pembangunan yang dibutuhkan, mulai dari peninggakan infrastuktur, peningkatan SDM, serta pengembangan ekonomi masyarakat melalui UMKM.

“Silahkan usulkan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat, nanti Pemdes akan mengevaluasi setiap usulan yang masuk,” pungkas Imrah. (mh)

Exit mobile version