Politik

PDIP Tuding Santernya Isu PKI Karena Digoreng

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Anggota Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) Effendi MS Simbolon menuding bahwa merebaknya kebangkitan PKI atau komunis di Indonesia yang tengah ramai saat ini, karena isu tersebut digoreng.

“Kita mengakui ada kejadian pada saat tahun 65 itu, tapi jangan lupa muatan film itu harus diluruskan. Tak serta merta mesti sama dengan itu karena yang menonton film yang diputar itu saya kira akan persepsinya akan berbeda bahwa ini pemerintahan Orla yang melakukan kemudian membiarkan G30S kemudian ditumpas rezim orba dan sebagainya lah,” ungkap Efendi, Rabu (20/9/2017).

Efendi menuding bahwa film tersebut merupakan grand design dari oknum yang berusaha untuk memojokan orde lama. “Ini kan harus juga harus ada satu ruang publik yang bisa mengkaji ini, apa iya sesungguhnya seperti itu jangan jangan ini by design juga. Rezim Orba buktinya menikmati juga atas kejadian itu,” lanjutnya.

Efendi melanjutkan komunis merupakan organisasi terlarang yang menjadi musuh dari negara. “Kita tak mungkiri komunis musuh negara, organisasi terlarang walaupun dia pernah ikut pemilu. Jadi komunisnya sendiri itu paham yang bertentangan dengan pancasila,” katanya.

Baca Juga:  Turun Gunung Ke Jatim, Ganjar Bakar Semangat Bongkar Kecurangan Pemilu

Anggota Komisi I DPR RI itu menegaskan boomingnya isu PKI karena digoreng sedemikian rupa dan memiliki muatan politik. “Gak lah kasus apa. Ini bener-bener isu politik kok digoreng-goreng. Ya kita orang politik kan paham nih. Paham nih bola kemana,” pungkasnya.

Pewarta: Syaefuddin A
Editor: Romandhon

Related Posts

1 of 41