PB PMII: Pilkada Tidak Dapat Sukses Tanpa Dukungan Masyarakat

Ketua Bidang Politik, Advokasi dan Kebijakan Publik PB PMII, M. Zeni Syargawi (Dua dari kiri). (FOTO: NUSANTARANEWS.CO/Achmad S)

Ketua Bidang Politik, Advokasi dan Kebijakan Publik PB PMII, M. Zeni Syargawi (Dua dari kiri). (FOTO: NUSANTARANEWS.CO/Achmad S)

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Ketua Bidang Politik, Advokasi dan Kebijakan Publik PB PMII, M. Zeni Syargawi mengatakan, Pilkada serentak menjadi tanggung jawab bersama, baik pemerintah, penyelenggra maupun masyarakat pada umumnya.

“Pilkada tidak dapat sukses jika tidak ada dukungan dan pengawasan dari masyarakat,” kata Zeni saat menjadi salah satu narasumber dalam Diskusi Publik tentang Dampak Pilkada Serentak Terhadap Perekonomian (Pangan) Indonesia oleh Forum Diskusi Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) di Rumah Makan Handayani Prima, Jakarta Pusat, Senin (28/2/2018).

Untuk itu, dia mengajak seluruh komponen masyarakat untuk mengawasi proses Pilkada serentak yang digelar di 171 daerah ini. Termasuk mengawasi kinerja dari penyelenggra Pilkada.

Baca: Fokus PB PMII: Pilkada Serentak Tidak Mempengaruhi Pertumbuhan Ekonomi

“Karena penyelenggara itu juga harus diawasi. Intinya mari kita sukseskan, semoga Pilakada serentak I ni akan menghasilkan pemimpin yang berkualitas demi kemajuan pembangunan di daerah,” harapnya.

Zeni juga meminta kepada lembaga-lembaga survey untuk obyektif dalam merilis hasil survey. Jangan sampai hasil survey yang dirilis mendahului hasil perhitungan penyelenggra Pikada.

“Kami minta kepada lembaga survey untuk tetap obyektif dan independen,” tegasnya.

Pewarta: Syaefuddin A.
Editor: Achmad S.

Exit mobile version