Berita UtamaLintas NusaRubrikaTerbaru

Parenting Tarbiyah Nabawi, Ponpes Al Azhaar Tulungagung Hadirkan Muhsin Farid Al Bayti

Parenting Tarbiyah Nabawi,Ponpes Al Azhaar Tulungagung Hadirkan Muhsin Farid Al Bayti

NUSANTARANEWS.CO, Tulungagung – Para guru umum, guru  TPQ dan orang tua sangat perlu duduk bersama membahas strategi dan metode dalam mendidik generasi muda dengan pendekatan tarbiyah nabawi. Insya Alloh Ahad, 28 Juli 2024, Pesantren Al Azhaar Tulungagung akan menggelar Parenting Tarbiyah Nabawi dan sekaligus bedah Kitab Nama Dauroh : Bedah Kitab Hadits Silsilatul Ibriz Bis Sanad Al Aziz Karangan Al Imam Husein Bin Ali Bin Abi Tholib. Bertempat di Hall Utama Pesantren Al Azhaar Tulungagung Jl Pahlawan Gg 3 no 40 Kedungwaru Tulungagung.

Tahqiq kitab oleh Dr. Muhsin bin Farid Al Bayti, L.C, MA. Tentu saja kegiatan tersebut sangat bermanfaat bagi para wali murid. Karena yang memberi materi adalah seorang ulama yang memiliki pemahaman mendalam tentang pendidikan Islam.

Menurut Humas Pesantren Al Azhaar Tulungagung, Heru Syaifuddin tujuan utama Parenting Tarbiyah Nabawi adalah untuk membahas strategi guru dan orang tua mendidik generasi emas menjadi qurota a’yun pendekatan tarbiyah nabawi.

Baca Juga:  Gelar Rakorwil, NasDem Bidik Menang Tebal Khofifah-Emil di Pilgub Jatim

“Parenting tarbiyah nabawi sekaligus akan memberikan panduan praktis bagi guru dan para orang tua dalam membesarkan anak-anak dengan nilai-nilai Islami,” ucapnya.

Di tempat terpisah Pengasuh Pesantren Al Azhaar Tulungagung, KH. Imam Mawardi Ridlwan mengkonfirmasi kebenaran kegiatan tersebut.

“Pesantren Al Azhaar Tulungagung mengharapkan kehadliran Dr. Muhsin bin Farid Al Bayti, L.C, MA dari Universitas Al Ahqhof Yaman untuk memberi arah bagaimana mendidik generasi emas yang cerdas yang Beriman dengan Kurikulum ala Rasulullah sholalloh alaihi was salam. Para guru TPQ, guru umum dan orang tua sangat tepat mengikuti Majlis Parenting yang berkah tersebut,” tutur Abah Imam.

Nara sumber yang dihadirkan adalah seorang ulama muda dari negeri para wali yang produktif menulis kitab. Kegiatan parenting untuk umum dan tidak dipungut biaya. Majlis yang berkah tersebut akan dimulai jam 07.00 Wib. (hur)

Related Posts

1 of 14