Mobil Listrik Telah Beroperasi dengan Pelat Nomor Unik

Mobil listrik Tesla Model S1 beroperasi di kota Manchester. (Foto: Manchester Evening News WS)

Mobil listrik Tesla Model S1 beroperasi di kota Manchester. (Foto: Manchester Evening News WS)

NUSANTARANEWS.CO – Mobil listrik produksi Tesla telah beroperasi di sejumlah negara di Eropa, termasuk Inggris. Di kawasan Inggris, mobil listrik bahkan telah beroperasi, namun jumlahnya masih cenderung sedikit sehingga agak sulit terdeteksi di jalanan.

Kota Oxford, Inggris pada tahun 2020 akan diberlakukan zona nol emisi. Artinya, mobil bermesin diesel dan berbahan bakar bensin dan solar dilarang hilir mudik di kawasan kota tersebut. Bahkan, Dewan Kota Oxford tak segan memberikan denda bagi mobil berbahan bakar bensin dan solar melintasi kota.

Saat ini, mobil-mobil listrik di Inggris sudah mulai beroperasi di jalanan. Mobil-mobil tersebut tak lain adalah produk Tesla yang memang sudah sejak lama mengembangkan mobil listrik sebagai bagian dari gerakan mengurangi emisi karbon yang mengancam kehidupan manusia dan bumi.

Untuk mengenali mobil listrik yang beroperasi di jalanan Inggris, ada tujuh digit pada pelat nomor sebagai petunjuk. Para pengemudi mobil tersebut, seperti dilaporkan Manchester Evening News, sudah berkeliaran di pusat kota Manchester dengan mobil spot biru di mana pelatnya merupakan nomor pribadi yakni NO 67 GAS. Di Oxford Street, mobil listrik bisa dilihat pada jam-jam sibuk di pagi hari.

Mobil-mobil produk Tesla tersebut sepenuhnya menggunakan tenaga listrik sehingga pemiliknya bisa mengendarai tanpa harus repot-repot membeli bensin atau solar selama baterai mobil terisi. Dan mobil listrik ini dilaporkan tidak bising.

Selanjutnya, pemilik mobil Tesla di seluruh dunia juga dikabarkan telah memesan dan mendaftarkan nomor pelat mobilnya. Satu di antaranya dari Swedis yang bertuliskan ‘OIL LOL’. Di Perancis pelat bertuliskan ‘SHHHHH’, dan Tesla di Australia dengan piring pelat bertuliskan ‘BYEOIL’.

Piring pelat dengan nomor 67 terlihat di Manchester, yang sekaligus menunjukkan bahwa mobil tersebut telah terdaftar setidaknya dalam delapan pekan terakhir.

Pelat nomor yang dimulai dengan huruf ‘NO’ biasanya terdaftar di daerah Newcastle namun pengendara di tempat lain di Inggris dapat membeli pelat seperti ini langsung dari DVLA.

Trevor Case, pakar penjualan di regtransfers.co.uk mengatakan bahwa piring tersebut mungkin telah disiapkan untuk dijual oleh DVLA seharga sekitar £ 485. “Kami melihat lebih banyak permintaan untuk pelat yang dipersonalisasi dari pemilik mobil prestise seperti Tesla,” kata Case.

Kemudian DVLA mencatat bahwa pelat nomor ‘NO 67 TAX masih tersedia untuk siapa saja yang mau memilikinya. Namun, ditemui juga lebih dari 300 pelat nomor yang berpotensi dianggap menyinggung, dan karenanya dilarang oleh DVLA sejak registrasi dibuka pada September lalu.

Di antara yang dilarang oleh DVLA adalah: OR67 ASM, DO67 SHT, DO67 GER, NO67 HED, AR67 OLE, dan BA67 ARD.

Lainnya termasuk AF67 HAN, MU67 DER, dan NE67 ECT. Kemudian MU67 GER, NO67 MUM, NO67 SON, NO67 SXY, NO67 TOY and NO67 YOB juga tidak diizinkan. (ed)

Editor: Eriec Dieda/NusantaraNews

Exit mobile version