Gaya Hidup

Mengenal Nama dan Desain Inovatif Pierre Cardin

NUSANTARANEWS.CO – Pierre Cardin, bagi para pecinta dan pengikut perkembangan fashion tentu nama tersebut tidak asing lagi. Piere Cardin adalah salah satu figur fashion paling inventif, telah berada di garis depan dan meluncurkan gaya terdepan sepanjang karirnya. Cardin adalah desainer legendaris terkemuka yang dimiliki Perancis dimana rancangannya selalu membawa kepeloporan, refolusioner dan visioner.

Dilansir dari The Telegraph, nama Cardin dalam dunia fashion sangat cepat dikenal dan menetapkan diri sebagai salah satu pemikir inventif saat kemunculan pertamanya. Dalam sepuluh dekade pertamanya dalam industri yang selalu menuntut pada model yang ‘kekinian’ tersebut Cardin adalah tokoh fashion yang bersinar.

Pada tahun 1950-an, Cardin mengangkat namanya dengan desain-desain yang diperuntukkan bagi masyarakat berpenghasilan tinggi. Kemunculan berikutnya desain yang membuat gelombang, atau yang dikenal dengan gaun gelembung juga menjadi pelopor fashion yang banyak menginspirasi desainer dunia.

Estetika Cardin kemudian berubah drastis pada tahun 1960an yang dikatakan bahwa ia terinspirasi oleh ruang. Gaun geometris dari koleksi yang ia namai dengan Cosmocorps tahun 1964. Secara serius bahkan Cardin mengembangkan produk kainnya sendiri dengan brend Cardine.

Baca Juga:  G-Production X Kece Entertainment Mengajak Anda ke Dunia "Curhat Bernada: Kenangan Abadi"

Aktor Lauren Bacall terkenal melangkah keluar dengan gaya seperti halnya yang dirancang oleh Cardin pada tahun 1968. Cardin mempelopori sebuah gaya fashion yang unapologetically futuristik, dimana pakaian-pakaian yang dihadirkannya menandai era baru berpikir bebas dan meluas yang juga mencakup aksesoris yang paling eksperimental dan optikal.

Ia adalah perancang yang selalu inovatif yang mampu membuat desain di luar batas-batas tradisi untuk membawa ke kehidupan radikal, gaya grafis yang unik dengan menghadirkan kacamata yang unik.

Pada tahun 1970-an ia membalikan tangannya ke siluet lembut yang lebih cair. Namun Cardin memiliki suatu hal yang berlaku konsisten dalam desainnya adalah inklusifitas terhadap eksklusifitas. Meskipun demikian Cardin selalu membuat produknya tersedia secara luas. Cardin juga menetapkan perjanjian lisensi global yang memungkinkan orang untuk melihat nama Pierre Cardin menghiasi segala sesuatu mulai dari pena hingga peralatan masak. Produknya juga tersebar dari Amerika hingga Jepang yang berarti bahwa produknya dapat dinikmati oleh banyak orang.

Baca Juga:  Sekjen PERATIN Apresiasi RKFZ Koleksi Beragam Budaya Nusantara

Pada tahun 1960 dirinya juga diketahui telah merancang seragam untuk Pakistan International Airlines, dan pada tahun 1991 ia menggelar peragaan busana di Lapangan Merah Moscow yang dihadiri hingga 200.000 penonton.

Hingga saat ini, campuran komersialitas dan kreativitas yang telah lama terbentuk inilah yang membuat koleksi Pierre Cardin for Specsavers menggabungkan persatuan yang mulus. Semangat inovatif Cardin untuk menghadirkan penampilan yang ringan dengan detail yang bernilai tinggi menjadi apresiasi dan ciri khas tersendiri baginya.

Penulis: Riskiana
Editor: Romandhon

Related Posts

No Content Available