Sport

Media Inggris Masukkan Egy Maulana Di Daftar Talenta Muda Terbaik Dunia

NUSANTARANEWS.CO – Indonesia layak berbangga, menyusul pesepakbola muda Egy Maulana Vikri oleh media Inggris telah dimasukkan ke dalam daftar 60 talenta muda terbaik 2017.

Dirinya bersaing dengan talenta-talenta muda dunia lainnya seperti pemain muda Brasil milik Real Madrid Vinicius Junior, kiper belia Bayern Munich Christian Fruechtl, dan kiper belia AC Milan Alessandro Plizzari.

Keahlian Egy dalam mengolah si kulit bundar tampaknya benar-benar tercium oleh pemandu bakat dunia.

Memang beberapa kali aksi memukau remaja kelahiran 2000 asal Medan ini sempat menuai pujian. Bahkan dalam laga persahabatan melawan Espanyol B, Egy pernah diganjar sebagai “the man of the match”.

Selain itu, pada debutnya bersama U-19 di Turnamen Toulon 2017 tanggal 1 Juni 2017 saat melawan Brazil Sub-20, Egy menampilkan permainan impresih dan mengagumkan. Sehingga dalam turnamen tersebut ia berhasil menyabet sebagai Breakthrough Player of the 2017.

Dalam rilisnya, The Guardian menyaring pesepakbola muda terbaik yang lahir mulai tahun 2000. Dan nama Egy masuk sebagai Next Generation 2017: 60 of the best young talents in world football.

Editor: Romandhon

Related Posts