HukumTerbaru

Marzuki Alie: Masyarakat Harus Terlibat Aktif Penanganan Terorisme

Kekuatan Pasukan Santoso di Hutan di Poso/Ilustrasi Nusantaranews
Kekuatan Pasukan Santoso di Hutan di Poso/Ilustrasi Nusantaranews

NUSANTARANEWS.CO – Mantan Ketua DPR RI Marzuki Ali meminta agar masyarakat terlibat aktif dalam penanganan aksi terorisme. Ia mengatakan, bila menemui seseorang yang dirasa aneh masuk ke kampung harus segera melapor kepada pihak berwajib.

“Kalau di kampung ada orang aneh, masyarakat harus lapor, ini sangat membantu, sehingga gerakan teroris akan dieliminir,” ujar Marzuki kepada Nusantaranews.co, di Mampang, Jakarta, Kamis (21/7).

(Baca: Santoso Tewas, Ahmad Yani Sebut Terorisme Lahir Dari Ketidakadilan Negara)

Politikus Demokrat itu mengatakan bahwa aksi terorisme itu sudah mendunia. Dimana-mana ada terorisme dan ini akan membawa pengaruh kepada Indonesia. Karenaya, penanangan terorisme kedepan akan semakin berat.

Marzuki mengatakan, yang paling penting adalah ketahanan dalam negeri harus diciptakan. Tentu saja, sambung Marzuki, harus melibatkan rakyat.

“Ya ini tugas BNPT bagaimana teroris ini semakin hari tidak ada lagi di Indonesia. Tapi memang nggak mudah menangkap teroris (Santoso, red), apalagi di hutan yang masih perawan,” tandasnya. (Achmad)

Baca Juga:  Polres Sumenep Gelar Razia Penyakit Masyarakat di Cafe, 5 Perempuan Diamankan

Baca juga:

Begini Cara Santoso Rekrut Anak Buah
Nyawa Santoso Isyarat Bagi Polri dan BNPT Lebih Gigih Berantas Terorisme
Santoso Mati, Aboe Bakar Al Habsyi Berharap Terorisme di Indonesia Berakhir

Related Posts

1 of 4