Sport

Luis Milla Gagal Lagi Puaskan Publik Tanah Air

NUSANTARANEWS.CO, Jakarta – Timnas senior Indonesia kembali gagal memperoleh hasil maksimal dalam laga ujijoba melawan Fiji, Sabtu sore (2/9/2017) tadi. Pasukan Luis Milla harus menerima hasil 0-0 hingga peluit babak kedua berakhir.

Laga yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabaga, Bekasi, ini menurunkan komposisi pemain yang tidak jauh berbeda saat terkahir kali timnas senior bermain di Piala AFF 2016. Dimana Boaz Solossa dan Irfan Bachdim tetap diturunkan sebagai starter. Pun demikian dengan Stefano Lilipaly dan Andik Vermansah.

Namun bak mengulangi peristiwa serupa, Timnas senior belum mampu menampilkan performa terbaiknya. Sebelumnya dalam laga melawan kesebelasan dari benua Oseania ini, Timnas Garuda digadang-gadang bisa memetik hasil cemerlang.

Namun, harapan itu kandas. Sebagai informasi, sejak kick of babak pertama, kedua kesebelasan baik Indonesia maupun Fiji sama-sama menampilkan permainan yang lamban. Bahkan nyaris membosankan.

Sekalipun demikian, peluang demi peluang kesempatan untuk menciptakan gol tetap muncul. Permainan Indonesia dan Fiji mulai mengalami perbaikan ketika masuk babak kedua. Namun, tetap saja Indonesia kesulitan membongkar pertahanan lawan.

Sementara itu, Fiji yang sebelumnya cenderung bertahan, mulai bermain terbuka. Serangan Fiji mulai menebarkan ancaman bagi pertahanan Indonesia pada menit ke-66. Ketika kapten tim Roy Krishna yang masuk dari sisi kanan serangan melepaskan tendangan, tapi sepakannya masih melebar.

Sempai pertandingan berakhir, tak ada satupun gol yang tercipta. Skor 0-0 menyudahi debut Luis bersama timnas senior.

Editor: Romandhon

Related Posts

1 of 3