NUSANTARANEWS.CO, Surabaya – Sebanyak 19 ribu personel dari Polda Jatim diterjunkan dalam pengamanan natal dan tahun baru. Hal ini diungkapkan Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin di Mapolda Jatim saat gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2017, Kamis (21/12/2017).
Machfud Arifin mengatakan dalam pengamanan tersebut, pihaknya mengutamakan pengamanan di obyek fital di tempat ibadah umat Kristen yang merayakan natal.” Kami kerahkan seluruh personel mulai dari Polda Jatim hingga tingkat jajaran,”ungkapnya.
Mantan Kadiv IT Mabes Polri tersebut mengungkapkan dalam pengamanan natal dan tahun baru 2017, pihaknya juga melibatkan TNI untuk memback up penuh pengamanan di tempat ibadah umat Kristen.
Sementara itu untuk pergantian tahun baru 2018 mendatang, Machfud Arifin masyarakat tetap menjaga kamtibmas untuk keamanan diri sendiri maupun orang lain. Tak hanya itu, pria asal Surabaya ini juga memastikan telah menginstruksikan jajarannya untuk gelar operasi petasan di Jatim.
“Sudah saya instruksikan ke semua kapolres untuk melakukan razia petasan sampai ditingkat peredarannya,”pungkasnya.
Pewarta: Tri Wahyudi
Editor: Eriec Dieda