Kue Kojo Jajanan Tradisonal Khas Jambi

Kue Kojo Jajanan Tradisional Khas Jambi/Foto: Dok. @arieparikesit

Kue Kojo Jajanan Tradisional Khas Jambi/Foto: Dok. @arieparikesit

NUSANTARANEWS.CO – Bicara tentang jajanan tradisional, Indonesia adalah surganya. Hampir di setiap wilayah yang ada di Indonesia memiliki jenis jajanan tradisional yang khas. Jika di Jawa ada jajanan tradisional seperti onde-onde ataupun mendut, maka di Jambi terdapat pula jenis jajanan tradisional yang khas yakni Kue Kojo.

Bagi warga Jambi dan sekitarnya, Kue Kojo merupakan salah satu jajanan lokal yang sangat populer. Bahkan di pasar-pasar tradisional di Jambi, Kue Kojo dengan sangat mudah kita temui.

Keistimewaan Kue Kojo khas Jambi ini adalah tampilan dan rasanya yang lezat. Dimana rasa manis yang bercampur gurih membuat lidah yang merasakannya ingin terus nambah. Bau harum dan rasa gurih yang dihasilkan dari Kue Kojo ini berasal dari daun pandan dan santan.

Aroma dari daun pandan pada jajanan pasar ini sangat kuat. Sehingga bagi siapapun yang menciumnya mudah untuk mengenalinya. Selian itu, teksturnya yang lembut seperti agar-agar, membuat jajanan lokal ini disukai oleh banyak kalangan. Tidak hanya anak-anak dan orang dewasa, namun orang tua yang sudah ompong pun menggemari kuliner yang satu ini.

Mungkin foodies akan mengira Kue Kojo ini merip dengan Kue Lapis yang ada di Jawa, namun sesungguhnya beda. Rasa manis dan guris serta teksturnya sangat berbeda dengan Kue Lapis yang banyak kita jumpai di pasar-pasar tradisional di Jawa.

Dulunya jajanan pasar ini hanya dapat dijumpai saat ritual-ritual adat semata. Namun sekarang, sudah banyak yang menjajakannya. Penasaran, kan? Nah, tak ada salahnya jika Anda berkunjung ke Kota Jambi, sempatkanlah untuk berburu dan mencicipi kue tradisional khas Jambi ini. (Adhon)

Exit mobile version